Berita Arema Hari Ini
Live Streaming Persis Solo Vs Arema FC di Indosiar dan Vidio, Aremania Tak Boleh Nonton Langsung
Berikut ini link live streaming Persis Solo Vs Arema FC pada pekan ke-30 Liga 1 2022, sore ini Rabu (15/3/2023) pukul 15.00 WIB.
Penulis: Frida Anjani | Editor: Dyan Rekohadi
- 11 Desember 2022 (Liga 1 2022-2023) Arema 2-1 Persis Solo.
Aremania Tak Boleh Nonton Langsung
Suporter Persis Solo dipastikan bakal hadir dalam laga Persis Solo vs Arema FC pada pekan ke-30 Liga 1 2022.
Duel Persis Solo vs Arema FC digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/3/2023) sore.
Pertandingan Persis Solo vs Arema FC bisa disaksikan melalui siaran langsung Indosiar dan link live streaming Vidio.com pada pukul 15.00 WIB.
Nah, di laga menjamu Arema FC inilah, Laskar Samber Nyawa (julukan Persis) mendapatkan izin untuk mendatangkan pendukungnya langsung ke stadion.
Sementara Aremania, suporter Arema FC, tidak diperbolehkan hadir ke stadion lantaran masih menjalani sanksi pasca Tragedi Stadion Kanjuruhan.
Kepastian kedatangan suporter Persis Solo itu disampaikan dalam rapat internal bersama elemen suporter Persis di Persis Store, Sabtu (11/3/2023).
Pertemuan tersebut dihadiri Manager Persis Solo Erwin Widianto, Panpel Ginda Ferractiawan dan Kapolresta Solo Iwan Saktiadi.
Ini menjadi kabar gembira bagi pasukan Leonardo Medina yang sedang berjuang di papan tengah klasemen.
Sebelumnya, Persis Solo kesulitan didukung suporter mereka semenjak pindah markas pada awal putaran kedua.
Total sudah lima pertandingan kandang yang dilewatkan tanpa dukungan suporter di stadion.
Irfan Bachdim dkk hanya ditemani sebagian suporter ketika menjalani laga tandang.
Kini, setelah penantian lama, skuad Laskar Samber Nyawa dipastikan tidak berjuang sendirian.
Meski begitu, pihak keamanan masih membatasi jumlah penonton dalam laga Persis Solo vs Arema FC.
live streaming Persis Solo Vs Arema FC
head to head Persis Solo Vs Arema FC
Persis Solo Vs Arema FC
Liga 1 2022
Arema
Persis Solo
SURYAMALANG.COM
suryamalang.tribunnews.com
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Posisi Klasemen Sementara, Persiapan Jelang Lawan Semen Padang |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Jadwal Lawan Semen Padang, Recovery di Stadion Gajayana |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Aremania Hadang Pemain Usai Kalah dari Borneo FC, Alasan Pelatih |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Kalah 1-3 dari Borneo FC, Aremania Hadang Tim Official Usai Laga |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer:Misi Dalberto Bobol Gawang Borneo FC, Siapkan Kejutan di Kanjuruhan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.