Jawaban Enteng Doddy Sudrajat Dituduh Tak Mengakui Anaknya dengan Puput, Umbar Aib Mantan Istri
Jawaban enteng Doddy Sudrajat dituduh tak mengakui anaknya dengan Puput, aib mantan istri malah diumbar.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM, - Jawaban enteng Doddy Sudrajat dituduh tak mengakui anaknya dengan Puput baru-baru ini mencuat.
Roy Pujiarti alias Puput adalah mantan istri Doddy Sudrajat yang sudah cerai dengannya tahun 2022 lalu.
Saat nikah dengan Doddy Sudrajat, Puput diketahui sudah memiliki tiga orang anak dari pernikahan sebelumnya.
Lalu ada satu anak yang usianya masih kecil bernama Aisyah diduga sebagai anak Puput dan Doddy Sudrajat.
Belakangan Doddy Sudrajat tidak mau mengaku Aisyah sebagai putrinya karena merasa gadis itu bukan darah dagingnya.
Saat ditanya, Doddy Sudrajat menjelaskan alasannya tidak mengakui Aisyah sebagai anak kandung.
Menurut Doddy Sudrajat, dirinya menikahi Puput ketika wanita tersebut sudah hamil dua bulan.
“Betul, Daddy (Doddy) menikah pada saat mantan sudah hamil dua bulan setengah, kurang lebih,” ujar Doddy Sudrajat saat dijumpai di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Kamis (15/6/2023).
Baca juga: Susul Vanesha Wear, Doddy Sudrajat Mau Bikin Mayang Wear, Sorot Bisnis Warisan yang Dipegang Fuji
Artikel Grid.ID 'Doddy Sudrajat Nikahi Puput karena Kasihan, Hamil 2 Bulan Nggak Ada Lakinya'.
Doddy Sudrajat mengatakan dirinya dan Puput memang berpacaran.
Akan tetapi Doddy Sudrajat belum yakin yang dikandung Puput adalah anaknya.
"Daddy mikir, ini bener atau enggak yang bercocok tanam (berhubungan) Daddy doang. Makanya, baru di bulan ketiga atau kedua, Daddy nikahi" kata Doddy Sudrajat.
Doddy Sudrajat mengaku kasihan dengan Puput yang hamil tanpa suami.
"Setelah melihat kandungan semakin besar, dia hamil nggak ada ayahnya, ya iba-lah. Enggak mau ribut, ya Daddy nikahi dalam keadaan hamil," ucapnya.
Doddy Sudrajat dan Puput lantas menikah pada tahun 2016 lalu.
Doddy Sudrajat dituduh tak mengakui anaknya
Doddy Sudrajat
mantan istri Doddy Sudrajat
Puput
Aisyah
suryamalang
| Lirik Sholawat Diba dengan Tulisan Arab, Latin dan Terjemahan Lengkap Sesuai Urutan yang Dibaca |
|
|---|
| Inilah 10 Desa di Kabupaten Ponorogo Jawa Timur Dapat Dana Desa 2025 Tertinggi Capai Rp 1,6 Miliar |
|
|---|
| LINK NONTON Drama Korea Nice to Not Meet You dengan Sub Indo, Baca Dulu Sinopsisnya |
|
|---|
| 'Polda Aja Gak Yakin', Respon Santai Roy Suryo Saat Relawan Jokowi Sebut Dirinya Akan Jadi Tersangka |
|
|---|
| Na Daehoon Gugat Cerai Julia Prastini Tuntut Hak Asuh Bukan Harta Gono Gini, Tak Lagi Follow IG |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Jawaban-Enteng-Doddy-Sudrajat-Dituduh-Tak-Mengakui-Anaknya-dengan-Puput-Kuak-Aib-Mantan-Istri.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.