Liga 1 2023
Akui Madura United Lawan Tangguh, Luis Mila Ingin Persib Bermain Agresif
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, mengatakan, laga melawan Madura United di pekan pertama Liga 1 2023-2024 tak akan mudah.
SURYAMALANG.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, mengatakan, laga melawan Madura United di pekan pertama Liga 1 2023-2024 tak akan mudah.
Persib akan menjamu Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu (2/7/2023) sore.
Milla mengatakan, tim Laskar Sape Kerrab memiliki karakter kuat dan solid.
Apalagi, Madura United memiliki tradisi mendatangkan peman asal Brasil.
Mereka mendatangkan Jose Brandao, setelah Lulinha, Hugo Gomes, dan Cleberson sudah berada di tim sejak musim lalu.
Selain itu, Madura United juga memiliki kreativitas juga menjadi pembeda di atas lapangan.
Meski demikian, Luis Milla mengaku tidak khawatir karena sudah memiliki gambaran terkait kekuatan lawan sekaligus telah menyiapkan rencana untuk dapat meredamnya demi mengincar hasil kemenangan.
Ditambah lagi, dukungan bobotoh di stadion juga amat berarti bagi Persib.
Menurutnya, dengan adanya bobotoh dalam pertandingan nanti akan membuat pemainnya memiliki motivasi besar untuk tampil habis-habisan.
"Kami sudah siap untuk pertarungan nanti, bermain dengan dukungan bobotoh. Tampil di kandang sendiri, kami harus bisa bermain dengan tangguh dan agresif," ujar Luis Milla.
Ia pun menambahkan, timnya memiliki modal berharga dalam menatap musim ini dengan meraih hasil positif dalam beberapa kali uji coba pada masa pramusim.
Hal ini pun membuat suasana tim dan mentalitas para pemainnya cukup bagus untuk menatap laga melawan Madura United.
"Yang terpenting adalah mereka memiliki perasaan yang bagus dengan persiapan yang terus kami lakukan. Kami berharap besok mereka (pemain) bisa memainkan laga yang bagus, karena dengan itu kami bisa memenangi pertandingan," katanya.
Di sisi lain, Pelatih Madura United, Mauricio Souza, mengatakan, jelang laga perdana melawan Persib, timnya mengalami progres positif selama masa persiapan.
“Sejauh ini, semua sesuai dengan rencana kami, dari pekan lalu sangat bagus. Semua sesuai rencana dari minggu ke minggu, kami akan terus memantau progress mereka,” ujarnya.
| Debut Radja Nainggolan Bersama Bhayangkara FC Tertunda Lagi, Rasa Nyeri di Betisnya Belum Sembuh |
|
|---|
| PSM Makassar Vs Bhayangkara FC, Radja Nainggolan Sudah Tiba di Makassar, Eh Pulang Lagi ke Jakarta |
|
|---|
| Terkuak Sumber Keuangan Bhayangkara FC untuk Mendatangkan Radja Nainggolan Seharga Rp 5 Miliar |
|
|---|
| Radja Nainggolan Blak-blakan Alasan Gabung Bhayangkara FC, Kondisi Tim Terpuruk di Zona Degradasi |
|
|---|
| Fakta Radja Nainggolan Direkrut Bhayangkara FC: Nilai Kontrak Selangit Hingga Pilihan Nomor Punggung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/laga-melawan-maduraunited-di-pekan-pertama-liga-1-2023-2024-tak-akan-mudah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.