Berita Arema Hari Ini

Berita Arema Hari Ini Populer: Duka Singo Edan Atas Meninggalnya Eddy Rumpoko, 2 Pemain Bakal Gabung

Berita Arema hari ini membahas soal manajemen bakal mempermanenkan status Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif.

Penulis: Frida Anjani | Editor: Adrianus Adhi
Instagram
Berita Arema Hari Ini Populer: Duka Singo Edan Atas Meninggalnya Eddy Rumpoko, 2 Pemain Bakal Gabung 

Arema FC harus melepas Gustavo Almeida ke Persija Jakarta di bursa transfer pemain paruh musim Liga 1. Pemain yang sedang moncer itu resmi bergabung Persija pada awal November lalu.

Hengkangnya Almeida dari Arema FC merupakan anomali. Tidak banyak yang menduga bila Arema FC bakal melepas Gustavo Almeida yang telah tulang punggung tim dalam menjebol gawang lawan.

Pemain asal Brasil itu sanggup menjadi top skorer sementara Liga 1 2023/2024. Sejauh ini ALmeida sudah mencetak sebanyak 14 gol dari 16 penampilan.

Di balik bergabungnya Almeida ke Macan Kemayoran, Singo Edan minta dua pemain Persija, yaitu Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif.

Dua pemain sudah bersama Arema FC sejak awal musim ini. Dua anak asuh Shin Tae-yong di timnas U-20 Indonesia itu memperkuat Arema FC di musim Liga 1 2023/2024 dengan status pinjaman.

Sekarang Arema FC minta status Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif menjadi permanen. Perubahan status ini merupakan kesepatakan di balik transfer Gustavo Almeida, dan Pesija menyetujuinya.

Ginanjar Wahyu dan Achmad Maulana Syarif memang tampil cukup apik bersama Arema FC musim ini. Belakangan dua pemain ini semakin mendapat kepercayaan dari pelatih Arema FC, Fernando Valente.

Ginanjar Wahyu tercatat sudah bermain sebanyak 12 kali di Liga 1 2023/2024 dengan menorehkan satu gol. Sedangakan Achmad Maulana Syarif telah tampil sebanyak 16 kali.

Terkurung

Arema FC belum menunjukkan performa terbaik di Liga 1 2023/2024. Pergantian tiga pelatih dan perombakan pemain belum mampu membawa Arema FC lebih baik di musim ini.

Singo Edan masih terkurung di zona degradasi dengan raihan 18 poin dari 20 pertandingan musim ini. Pelatih Arema FC, Fernando Valente mengatakan anak asuhnya butuh konsistensi dalam permainan.

Arema FC mengawali putaran kedua musim ini dengan catatan bagus. Dari dua laga di awal putaran kedua, Singo Edan menang 2-1 dari Dewa United, dan menahan imbang 2-2 Persib Bandung.

Saat itu Valente cukup percaya diri dengan skuad besutannya. Ternyata Arema FC kalah 0-1 dari Persik Kediri di pertandingan ketiga putaran kedua musim ini.

Kekalahan dari Macan Putih ini merupakan kedua kali di musim ini. Sebelumnya, Arema FC kalah 2-5 dari Persik Kediri di putaran pertama lalu.

Pelatih asal Portugal itu kecewa atas hasil derbi Jatim tersebut. Valente berjanji akan memperbaiki permainan Arema FC saat melawan Bali United pada Senin (4/12). "Kami harus meningkatkan cara bermain kami. Kami punya waktu untuk meraih hasil yang lain di pertandingan berikutnya," ucap Valente kepada SURYAMALANG.COM, Kamis (30/11).

Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved