Berita Arema Hari Ini
Berita Arema Hari Ini Populer: Batal Reuni Bareng Carlos Fortes, Jadwal Laga Vs PSIS Semarang
Satu yang menjadi sorotan berita Arema soal rencan askuat Singo Edan reuni bareng Carlos Fortes batal usai sang mantan pemain tinggalkan PSIS Semarang
Penulis: Frida Anjani | Editor: Adrianus Adhi
SURYAMALANG.COM, - Berikut berita Arema hari ini populer pada Kamis Februari 2024 yang mengulas tentang pemain dan pelatih Singo Edan.
Satu yang menjadi sorotan berita Arema soal rencan askuat Singo Edan reuni bareng Carlos Fortes batal usai sang mantan pemain tinggalkan PSIS Semarang.
Selain itu, berita Arema hari ini juga membahas soal jadwal lawan PSIS Semarang di laga Liga 1 2023.
Simak liputan selengkapnya terkait berita Arema hari ini selengkapnya:
1. Batal Reuni Bareng Carlos Fortes
Reuni Carlos Fortes dengan Arema FC dapat dipastikan urung untuk dilakukan.
Ini setelah pemain asal Portugal itu memutuskan mundur dari klubnya, PSIS Semarang.
Carlos Fortes memutuskan untuk mundur dari PSIS Semarang setelah laga menghadapi Persebaya Surabaya, Selasa (30/1/2024).
Bisa jadi pemain berambut gondrong gimbal itu tidak akan tampil saat PSIS Semarang bertandang menghadapi Arema FC pada 5 Februari 2024.
Padahal, laga Arema FC vs PSIS Semarang bisa menjadi ajang reuni bagi Carlos Fortes.
Pada musim 2021/2022 Carlos Fortes bermain gemilang bersama Arema FC dan menjadi top skor pada saat itu.
Mengutip dari postingan di akun Instagram resmi PSIS Semarang, Carlos Fortes mengaku kalau dirinya ingin dekat dengan keluarganya.
Dia juga menyampaikan permohonan maaf kepada manajemen PSIS Semarang atas pengunduran dirinya.
"Saya memohon maaf kepada klub manajemen beserta rekan satu tim karena memilih untuk mengundurkan diri dari PSIS Semarang."
"Saya berjanji menjaga nama baik klub manajemen dan keluarga besar PSIS Semarang," ujar Carlos Fortes melalui surat yang diberikan kepada manajemen PSIS Semarang.
berita Arema hari ini
berita Arema populer
berita Arema
Carlos Fortes
Arema
PSIS Semarang
SURYAMALANG.COM
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Dalberto Top Skor Sampai Pekan 10, Persiapan Lawan Semen Padang |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: 2 Pemain Kunci Absen Lawan Semen Padang, Jadwal Pekan 10 |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Posisi Klasemen Sementara, Persiapan Jelang Lawan Semen Padang |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Jadwal Lawan Semen Padang, Recovery di Stadion Gajayana |
|
|---|
| Berita Arema Hari FC Ini Populer: Aremania Hadang Pemain Usai Kalah dari Borneo FC, Alasan Pelatih |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Berita-Arema-Hari-Ini-Populer-Batal-Reuni-Bareng-Carlos-Fortes-Jadwal-Laga-Vs-PSIS-Semarang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.