Berita Ponorogo Hari Ini

BREAKING NEWS - Ledakan Serbuk Mercon di Ponorogo Bikin Dua Orang Terluka

Rumah milik Lasemi pun telah dipasangi police line. Pertanda bahwa pihak kepolisian telah melakukan olah TKP di lokasi serbuk merdon meledak.

Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM/Pramita Kusumaningrum
Lokasi ledakan serbuk mercon di Ponorogo, Rabu (15/5/2024). 

Laporan Pramita Kusumaningrum

SURYAMALANG.COM, PONOROGO - Serbuk mercon meledak di Ponorogo, Selasa (14/5/2024) malam atau jelang Rabu (15/5/2024) dini hari.

Insiden ini terjadi di rumah Lasemi (55), Dusun Dukuh, Desa Blembem, Kecamatan Jambon, Kabupaten Ponorogo.

Pantauan SURYAMALANG.COM di lokasi, warga sekitar ada yang mendatangi TKP serbuk mercon meledak. Mereka melihat lokasi karena penasaran dengan kerusakan rumah.

Rumah milik Lasemi pun telah dipasangi police line. Pertanda bahwa pihak kepolisian telah melakukan olah TKP di lokasi serbuk merdon meledak.

Dua remaja dilaporkan mengalami luka-luka ringan.

Satu orang dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bantarangin atau dikenal dengan Hospitel Bantarangin.

Satu korban lain dilarikan ke RSUD dr Harjono Ponorogo.

“Ada dua orang dibawa ke rumah sakit,” ungkap Kepala Dusun (Kasun) Dukuh, Desa Blembem, Kecamatan Jambon, Suparno, kepada SURYAMALANG.COM, Rabu (15/5/2024).

Dia menjelaskan satu orang yang dibawa ke Hospitel Bantarangin, Alviano Dhimas Fahreza Arkha (14) telah dibawa pulang.

"Lukanya ringan sudah dibawa pulang,” kata Suparno ditemui di lokasi ledakan.

Sedangkan satu korban atas nama Pesono Arya Ramadhani (15) masih dirawat intensif di RSUD dr Harjono Ponorogo.

Ia mengakami luka di bagian wajah, rambut dan punggung,

Menurutnya, yang meledak adalah serbuk mercon.

“Memang katanya mau membuat mercon begitu. Entah gimana ceritanya,” pungkasnya.

 

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved