Viral Pembacokan di Sampang
4 Pelaku Carok Jimmy Takkan Bisa Tidur, Polda Jatim 'Obok obok' Desa Ketapang Laok Buru Pelaku
Empat pembacok saksi tim Jimad Sakteh, Jimmy Sugito Putra takkan bisa tidur nyenyak. Kini, Polda Jatim buru 4 pembacok lainnya di Desa Ketapang Laok.
SURYAMALANG.COM, SAMPANG – Empat pembacok saksi tim Junaidi Slamet-Mahfudz (Jimad Sakteh) Jimmy Sugito Putra takkan bisa tidur nyenyak.
Pasalnya, saat ini anggota Polda Jatim memburunya di Desa Ketapang Laok, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang.
Perburuan terhadap para pembacok Jimmy Sugito itu disampaikan oleh Kapolda Jatim Irjen Imam Sugianto saat turun ke Kabupaten Sampang, Senin (18/11/2024).
Pascaperistiwa pembacokan di Sampang, polisi sudah menangkap seorang terduga pelaku berinisial FS.
FS telah digelandang ke Markas Polda Jatim sejak Minggu (17/11/2024) malam.
Menurut Imam, anggotanya akan mencari tahu keberadaan para pembacok Jimmy untuk menangkapnya dan mempertanggungjawabkan perbuatannya.
"Peran dari pelaku ini, kita masih mendalaminya. Untuk posisinya saat ini pelaku sudah berada di Polda Jatim," ujar Irjen Imam Sugianto di Sampang.
Baca juga: BREAKING NEWS : Satu Pelaku Pembacokan di Sampang Ditangkap, Diamankan ke Mapolda Jatim
Baca juga: 6 FAKTA Carok Tewaskan Saksi Cabup Sampang Madura: Kronologi, Ciri-ciri Pelaku, Polisi Belum Tangkap
Kapolda telah menerjunkan tim pemburu pembacok Jimmy sekaligus melakukan pendalaman serta pengejaran terhadap pelaku lainnya mengingat, pelaku lebih dari satu orang.
"Kami minta doanya kepada masyarakat semoga pelaku lainnya cepat diamankan dan jalannya Pilkada 2024 di Sampang terus damai," bebernya.
Sebelumnya, peristiwa pembacokan terhadap Jimmy kental dengan unsur politik.
Peristiwa pembacokan terjadi setelah paslon Jimad Sakteh berkunjunga ke salah satu kediaman tokoh agama di desa setempat, Minggu (17/11/2024).
Hal itu seperti yang disampaikan oleh Ketua Tim Pemenagan Pasangan Jimad Sakteh, Surya Noviantoro.
Surya menceritakan informasi yang didapat awalnya ada pengadangan terhadap paslon Jimat Sakteh oleh beberapa orang.
"Setelah ada negosiasi, akhirnya pasangan salon kami bisa diamankan dan keluar dari lokasi," ujar Surya.
Baca juga: Sosok Jimmy Sugito Korban Carok Oleh 5 Orang di Sampang Madura, Saksi Paslon Tewas Sarat Politik
Baca juga: Polres Sampang Gercep, Pelaku Pembacokan Sudah Ditangkap, Viral Korban Terkapar di Persawahan
Berselang beberapa menit, kata Surya, pembacokan terjadi di kediaman Jimmy Sugito.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/4-Pembacok-Jimmy-Sugito-Takkan-Bisa-Tidur-Polda-Jatim-Memburunya-di-Desa-Ketapang-Laok-Sampang.jpg)