Selebrita

Alyssa Soebandono Bikin Tebak-tebakan saat Pajang Foto Kecilnya, 2 Pilihan Ini Bikin Dilema

Alyssa Soebandono bikin dilema saat pajang foto masa kecilnya, 2 pilihan ini sepertinya sulit ditebak

Suryamalang.com/kolase - Instagram@ichasoebandono
Alyssa Soebandono 

Seperti yang diketahui, Alyssa Soebandono telah dikaruniai dua anak laki-laki bernama Rendra dan Malik sejak menikah dengan aktor Dude Herlino pada 2014 silam. 

Pernikahan yang sudah berjalan selama 4 tahun itu pun diketahui sangat harmonis dan kerap membuat warganet iri dengan keromantisan Alyssa dan Dude. 

Kini tidak terasa anak Alyssa dan Dude sudah mulai tumbuh besar.

Bahkan kini, Dude dan Alyssa tengah mempersiapkan anak pertama mereka, Rendra, untuk masuk sekolah.

"Rendra Insya Allah tahun depan masuk TK (Taman Kanak-kanak). Kita lagi cari-cari sekolahnya. Nanti pilihannya kita lihat di tahun depan," kata Dude saat ditemui selepas menghadiri kajian di daerah Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (30/9/2018). Dikutip dari Grid.ID artikel berjudul 'Dude Harlino Mulai Mempersiapkan Anak Pertama Masuk Sekolah' tayang Minggu, (30/9/2018).

Baca: Terkait Penyataan Manajemen Arema FC yang Beri Kuota Fans Tim Tamu, Begini Sikap Bonek

Baca: Mahasiswa Unisma Bikin Fermentansi Sayuran untuk Makanan Kelinci

Baca: Yakinkah Arema FC Bolehkan Bonek ke Kanjuruhan? Ini Penegasan Ruddy Widodo

Sahabat dari aktor Teuku Wisnu tersebut mengatakan, pilihan sekolah yang ia cari adalah sekolah yang berbasis agama Islam.

Hal tersebut berkaitan dengan keinginan Dude untuk memperkenalkan ajaran agama Islam kepada anak-anaknya sedari dini.

"Pendidikan yang berbasis Islam yang pasti. Karena niatnya ingin memperkenalkan anak sama Islam sedini mungkin jadi kita cari sekolah juga yang bisa mengakomodir itu," sambung Dude.

"Sudah ada beberapa kandidat lah yang kita coba pilih," tuturnya lagi.

Ketika disinggung soal gaya pendidikan Islam melalui pesantren, seperti yang diterapkan ustaz Solmed, Dude mengakui cara tersebut adalah cara yang sangat baik untuk diterapkan.

Namun, Dude belum berencana untuk memasukkan anaknya ke pesantren di usia yang masih sangat kecil.

Menurutnya, semangat untuk mengenalkan ajaran agama Islam sedari dini yang ia dahulukan.

Mengenai bentuk pendidikannya sendiri, Dude menuturkan akan menyesuaikannya kelak.

"Buat saya juga itu bagus. Kalau saya pikir semangat untuk memberikan pendidikan Islam sedini mungkin pada anak itu yang saya ambil."

"Kalo bentuknya apakah nanti dia mondok, apakah dia belajar pulang segala macem nanti kita liat," ungkap Dude.

"Mungkin di saat nanti usia siap, kita lihat anaknya juga siap. Nanti kita pantau juga sisi anaknya kan bagaimana dianya," tandasnya.

Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved