Malang Raya

Wali Kota Malang, Sutiaji Imbau Warga Tetap Waspada Kebakaran

Wali Kota Malang, Sutiaji mengimbau warga tetap waspada pada kebakaran.

Penulis: Bella Ayu Kurnia Putri | Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM/Bella Ayu Kurnia Putri
Kebakaran rumah akibat korsleting listrik di Jalan Kebalen Wetan gang 8, Kota Malang, Jumat (20/12/2019). 

SURYAMALANG.COM, KEDUNGKANDANG - Wali Kota Malang, Sutiaji mengimbau warga tetap waspada pada kebakaran.

Sutiaji mengunjungi rumah Soleh Ilzam yang terbakar akibat korsleting listrik di Jalan Kebalen Wetan gang 8, Kota Malang, Jumat (20/12/2019).

Sutiaji mengatakan musibah bisa terjadi kapan saja.

“Walaupun sudah musim hujan, tapi tetap ada kebakaran,” ujar Sutiaji kepada SURYAMALANG.COM.

Sutiaji mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang merespon cepat sehingga kebakaran tidak melebar.

Sutiaji juga minta bantuan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) untuk memberikan bantuan kepada Soleh Ilzam.

“Pemkot sudah kerja sama dengan Baznas. Saya sudah minta Baznas untuk memberi bantuan kepada korban,” ujarnya.

Sebelumnya, korsleting listrik menyebabkan kebakaran dua rumah milik Saleh Ilzam di Jalan Kebalen Wetan gang 8, Kota Malang.

Saat kebakaran, Saleh sedang mengantar istrinya ke tempat kerja.

“Kemudian saya ditelepon warga. Katanya, rumah saya terbakara. Akhirnya saya langsung pulang,” kata Saleh kepada SURYAMALANG.COM.

Seorang warga, Hasan Sani mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 10.30 WIB.

“Warga sampai teriak dan berlarian sambil membawa ember berisi air untuk membantu memadamkan kebakaran,” jelas Hasan.

Saat kebakaran, ada tujuh orang di dalam rumah.

Setelah itu ketua RW langsung menghubungi petugas pemadam kebakaran.

Dua mobil pemadam datang ke lokasi untuk memadamkan kebakaran.

Petugas butuh waktu sekitar 30 menit untuk memadamkan api.

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved