Kabupaten Malang

Hasil Tangkapan Ikan di Kabupaten Malang Meningkat, Ikan Layur Kini Mendominasi

Pada triwulan ketiga 2025, hasil tangkapan ikan dari nelayan telah mencapai 24 ribu ton.

Penulis: Luluul Isnainiyah | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM/PURWANTO
TANGKAP IKAN - Sejumlah nelayan Pantai Sendangbiru membawa ikan hasil tangkapannya di dermaga Pantai Sendangbiru, Kabupaten Malang, Senin (3/2/2025). Para nelayan di Pantai Sendangbiru tidak maksimal dalam mencari ikan karena cuaca yang buruk. 

Ringkasan Berita:
  • Hasil tangkapan ikan air laut di perairan Kabupaten Malang mengalami peningkatan tahun ini
  • Pada triwulan ketiga 2025, hasil tangkapan ikan dari nelayan telah mencapai 24 ribu ton, melebihi target
  • Tangkapan ikan laut terbesar didominasi oleh ikan layur.
 

 

SURYAMALANG.COM, MALANG - Hasil tangkapan ikan air laut di perairan Kabupaten Malang mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya.

Pada triwulan ketiga 2025, hasil tangkapan ikan dari nelayan telah mencapai 24 ribu ton.

Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Malang, Viktor Sembiring mengatakan produksi ikan di triwulan tiga ini telah melebihi target.

Baca juga: Kisah Perjuangan Nelayan Pantai Sipelot Malang Berburu Ikan Layur Kelas Ekspor, Biasa Tempuh 15 Mil

Di tahun sebelumnya, tangkapan ikan hanya mencapai 21 ribu ton.

"Di triwulan tiga ini peningkatannya sekitar 4 persen dari tahun lalu. Sekarang sudah 24 ribu ton jadi sudah di atas target," kata Victor saat dikonfirmasi, Jumat (31/10/2025).

Tangkapan ikan laut terbesar didominasi oleh ikan layur.

Di tahun ini produksinya pun mencapai 5 ribu ton.

Padahal di tahun sebelumnya hanya 1.500 ton saja.

Menurutnya, ikan yang selama ini banyak ditemukan di perairan Pacitan itu bergeser ke perairan laut Malang selatan.

Terutama paling banyak ditemukan di perairan Desa Pujiharjo, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaen Malang.

"Di sana (Desa Pujiharjo) nelayan penangkap ikan layur perkembangannya begitu pesat. Dulunya kapal yang berlayar hanya 30 unit sekarang meningkat pesat menjadi 320 unit kapal," jelasnya.

Oleh karena itu, dikatakan Victor, Desa Pujiaharjo ditetapkan sebagai Kampung Nelayan Merah Putih oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan.

Sebab, penangkapan ikan layur di perairan ini meningkat pesat selama 2 tahun belakangan.

Selain di Desa Pujiharjo, hasil tangkapan di perairan Sendangbiru, Desa Sumberagung, Kecamatan Sumbermanjing Wetan juga meningkat.

Sumber: Surya Malang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved