Penanganan Covid

DPRD Kabupaten Kediri Lokdown Karena Covid-19, Kabar 5 Anggota Dewan Positif Setelah Kunker Terbukti

Sebelumnya beredar informasi bahwa sejumlah anggota DPRD Kabupaten Kediri terkonfirmasi Covid-19 usai melakukan kunjungan kerja ke Cirebon

Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM/Farid Mukarrom
Pintu Depan Gedung DPRD Kabupaten Kediri saat dilakukan lokdown oleh Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Kediri, Jumat (13/11/2020) 

Penulis : Farid Mukarrom, Editor : Dyan Rekohadi

SURYAMALANG.COM, KEDIRI – Gedung DPRD Kabupaten Kediri resmi dinyatakan lokdown atau tutup karena Covid-19.

Tidak ada aktivitas di gedung atau kantor para anggota DPRD Kabupaten Kediri itu sejak dinyatakan lockdown mulai Jumat (13/11/2020) hingga Senin, 15 November 2020.

Gedung DPRD Kabupaten Kediri disterilkan menyusul adanya 5 anggota DPRD terkonfirmasi Covid-19 usai melakukan kunjungan kerja.

Slamet Turmudi Sekertaris Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Kediri akhirnya membenarkan informasi ini kepada SURYAMALANG.COM pada Jumat (13/11/2020).

Menurut Slamet Turmudi bahwa saat Gedung DPRD Kabupaten Kediri di lokdown maka akan dilakukan penyemprotan disinfektan di seluruh ruangan.

"Setiap hari akan disemprot dengan disinfektan yang dilakukan oleh pihak Sekwan DPRD Kabupaten Kediri," terangnya.

Jubir Covid-19 Dr Ahmad Khotib menegaskan jumlah anggota DPRD Kabupaten Kediri yang terkonfirmasi positif Covid-19 ada 5 orang.

Sementara itu sebelumnya diketahui beredar informasi bahwa sejumlah anggota DPRD Kabupaten Kediri terkonfirmasi Covid-19 usai melakukan kunjungan kerja ke Cirebon pada Minggu (8/11/2020).

Tak hanya itu seorang Camat asal Plosoklaten juga diduga dikabarkan terkonfirmasi positif Covid-19 dalam rombongan itu.

Kemudian untuk Update Covid-19 di Kabupaten Kediri saat ini total ada 1020 orang.

Jumlah ini bertambah sebanyak 12 orang jika dibandingkan dari hari sebelumnya.

Perlu diketahui bahwa jumlah 1020 pasien Covid-19 ini termasuk 850 orang sembuh, meninggal 77 dan dirawat 93 orang.

Kemudian untuk pasien 93 yang terkonfirmasi positif Covid-19 sebagian dirawat di rumah sakit ada 42, dan menjalankan isolasi mandiri ada 51.

Selain itu Kabupaten Kediri juga masuk kategori zona orange atau risiko penularan sedang Covid-19.

Sumber: Surya Malang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved