Berita Batu Hari Ini

Huntara untuk Warga Dusun Brau Rampung

Proses pembangunan hunian sementara (huntara) sebanyak 15 unit untuk warga Dusun Brau, Desa Gunungsari rampung sepenuhnya.

Penulis: Benni Indo | Editor: Zainuddin
PUSDALOPS BATU
Proses pembuatan huntara untuk warga Dusun Brau yang rumahnya terancam longsor karena adanya pergerakan tanah pada Januari lalu. 

SURYAMALANG.COM, BATU – Proses pembangunan hunian sementara (huntara) sebanyak 15 unit untuk warga Dusun Brau, Desa Gunungsari rampung sepenuhnya.

Deretan rumah semi permanen itu dibangun di lahan seluas 1500 meter persegi yang lokasinya berada di belakang SDN 04 Satu Atap Gunungsari.

Hunian itu diperuntukkan bagi 15 KK warga.

Kepala Seksi Banjamsos, Dinsos Batu, Kasmari mengatakan, huntara akan diresmikan Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko pada 9 Mei nanti.

Dalam proses akhir, pekerja menyelesaikan pengecatan dan sambungan instalasi listrik.

"Kami bekerjasama dengan CSR salah satu produsen cat untuk penyelesaiannya. Nilainya tidak masuk dalam anggaran pembangunan huntara," ujar Kasmari.

Sarana dan prasarana pelengkap dalam seperti kasur, bantal dan guling juga sudah disiapkan.

Barang tersebut telah dibeli oleh Dinsos Batu dan saat ini telah berada di gudang milik Dinsos.

"Untuk total keseluruhan anggaran pembangunan huntara dan pemenuhan berbagai logistik yang diperlukan memakan anggaran sebesar Rp 800 juta," ungkap dia, Jumat (6/5/2021).

Di sisi lain, ada tugas rumah yang harus segera diselesaikan oleh Dinsos Batu. Hingga saat ini, proses pembayaran pendirian huntara belum dilakukan.

Termasuk juga belum melunasi sewa lahan selama satu tahun untuk pembangunan huntara.

"Saat ini dokumen pembayaran masih dalam proses penyelesaian. Sehingga dalam waktu dekat ini sudah bisa dilakukan pembayaran."

"Terlebih pembangunan huntara juga menggunakan anggaran dari BTT," katanya.

Salah seorang pekerja menuturkan, huntara baru rampung 100 persen per Selasa (4/5/2021). Ada 15 pekerja yang membangun huntara sejak awal April lalu.

Sementara itu di tenda pengungsian hanya menyisakan 4 KK saja yang masih bertahan. Sebagian besar pengungsi telah kembali ke rumahnya masing-masing karena sudah merasa aman.

Sumber: SuryaMalang
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved