Berita Malang Hari Ini
Daya Kekuatan PLTS Milik PG Kebonagung Capai 1,07 megawatt
Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) milik Pabrik Gula Kebonagung, Kabupaten Malang dapat menghasilkan listrik dengan daya mencapai 1,07 megawatt
Penulis: Mohammad Erwin | Editor: rahadian bagus priambodo
SURYAMALANG.COM|MALANG - Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) milik Pabrik Gula (PG) Kebonagung, Kabupaten Malang dapat menghasilkan listrik dengan daya mencapai 1,07 megawatt.
Tenaga listrik sebesar itu digunakan untuk keperluan listrik perkantoran di PG Kebonagung.
"Secara efisiensi biaya listrik ini dapat membantu. Kami menghitung efisiensi biaya produksi mencapai 30 persen," ujar Direktur Utama PG Kebonagung Didid Taurisianto usai peresmian PLTS pada Selasa (20/9/2022).
Baca juga: Bupati Malang Tertarik Kembangkan PLTS di Pabrik Gula Kebonagung
Didid mengatakan PLTS ditempatkan di area khusus yang memungkinkan dapat menyerap sinar matahari secara masif.
Didid menegaskan pihaknya berupaya ikut serta upaya mengurangi emisi karbon yang digaungkan pemerintah.
"PLTS ini kami bangun bersama PT Sun Energy," tuturnya.
Sementara itu, PG Kebonagung terus berupaya meningkatkan produksi gula tebu. Didid menyatakan tantangan PG Kebonagung memenuhi swasembada gula masih perlu ditingkatkan.
"Program swasembada gula nasional yang saat ini masih 2,3 sampai 2,5 juta ton sedangkan kebutuhan masih 3 juta ton," papar Didid. (ew)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Peresmian-pembangkit-listrik-tenaga-surya-PLTS.jpg)