Sosok 'Ratu Giveaway' Indonesia Umur 19 Tahun Punya 50 Karyawan, Jenny Rintis Usaha Sejak SMP

Sosok 'Ratu Giveaway' Indonesia umur 19 tahun punya 50 karyawan, Jenny Fransisca rintis usaha sejak SMP.

Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Dyan Rekohadi
Instagram @jennyfransiscaa
Jenny Fransisca. Sosok 'Ratu Giveaway' Indonesia umur 19 tahun punya 50 karyawan, Jenny Fransisca rintis usaha sejak SMP. 

SURYAMALANG.COM, - Kenalkan sosok Ratu Giveaway Indonesia yang sudah punya 50 karyawan di umur 19 tahun. 

Kini Ratu Giveaway Indonesia bernama Jenny Fransisca itu sudah berusia 22 tahun dan merintis usahanya sejak duduk di bangku SMP.

Jiwa bisnis dan kerja keras melekat pada diri Jenny Fransisca yang sangat ulet dan cerdas mengelola usaha. 

Tidak heran bila di usianya yang masih sangat muda, Jenny Fransisca sukses menjadi pengusaha. 

Gadis asal Medan itu adalah pemilik akun Instagram @jennyfransiscaa yang saat ini telah memiliki 4,9 juta followers.

Jenny Fransisca merupakan penyelenggara giveaway terpercaya yang kerap bagi-bagi hadiah melalui media sosial.

Berbisnis di dunia digital, Jenny Fransisca spesialisasi membantu pertumbuhan akun media sosial secara organik hingga mencapai titik maksimal untuk peningkatan di aspek engagement, jumlah followers, view dan lainnya.

Jenny melayani berbagai klien mulai dari selebritis, online shop, umkm dan lainnya.

Baca juga: Sikap Gibran Saat Kader PSI Nekat Memakaikan Jaket Partai, Giring Panik, Grace Natalie Minta Maaf

Jenny Fransisca, Ratu Giveaway Indonesia, wanita 22 tahun punya 50 karyawan sejak usia 19 tahun
Jenny Fransisca, Ratu Giveaway Indonesia, wanita 22 tahun punya 50 karyawan sejak usia 19 tahun (Instagram @jennyfransiscaa)

Saat ini, Jenny Fransisca telah memiliki 20 ribu klien di berbagai bidang.

Selain itu, Jenny Fransisca juga memiliki bisnis online shop sendiri.

Jenny melebarkan sayapnya dengan merintis usaha penjualan gadget dan produk perawatan wajah.

Hal ini dilakukan Jenny Fransisca agar punya pengalaman nyata dalam mengelola sebuah brand.
 
Pengalaman tersebut diharapkan Jenny bisa diterapkan terhadap klien untuk membantu mereka mengembangkan usaha di media sosial.

Dengan segala bidang usahanya itu, Jenny telah punya puluhan karyawan di usia 19 tahun.

Saat ini Jenny memperkerjakan sekitar 50 orang karyawan di bawah naungannya.

Lantas seperti apa profil Jenny Fransisca?

Lahir di Medan, 24 April 2001, Jenny Fransisca menjalani masa sekolahnya di Aceh.

Bisnis yang dimiliki Jenny telah dirintis sejak duduk di bangku SMP saat usianya masih 14 tahun.

Kala itu Jenny Fransisca belajar memproduksi slime yang dijual dari mulut ke mulut di sekolahnya.

Slime buatan Jenny Fransisca menuai kesuksesan hingga berhasil masuk ke supermarket terbesar di Blangpidie, Aceh.

Baca juga: Harta Kekayaan Pengemis Viral di Semarang Jadi Sorotan, Punya Emas, Uang Hingga 7 Handphone

Artikel Tribuntrends 'Jenny Fransisca Ratu Giveaway Indonesia, Umur 19 Punya Puluhan Karyawan'.

Jenny Fransisca, Ratu Giveaway Indonesia, wanita 22 tahun punya 50 karyawan sejak usia 19 tahun 1
Jenny Fransisca, Ratu Giveaway Indonesia, wanita 22 tahun punya 50 karyawan sejak usia 19 tahun 1 (Instagram @jennyfransiscaa)

Kemudian, Jenny mulai berbisnis online dengan membangun online shop bernama Olshop_jenny yang  menjual fashion dengan sistem PO atau atau purchase order. 

Jenny lantas menemukan metode giveaway untuk membantu meningkatkan engagement akun media sosialnya.

Lama kelamaan, Jenny justru lebih aktif melakukan giveaway.

Cobaan datang di tahun 2019 ketika akun Instagram-nya yang mulai berkembang terblokir.

Jenny sudah berusaha mengembalikan akun tersebut namun tidak bisa sehingga Ia terpaksa membuka akun baru dan memulai dari nol lagi.

Baca juga: Cara Duit Korupsi Diselundupkan Pakai Jet Pribadi, Pramugari Jadi Saksi Kasus Mantan Gubernur Papua

Jenny Fransisca, Ratu Giveaway Indonesia, wanita 22 tahun punya 50 karyawan sejak usia 19 tahun 3
Jenny Fransisca, Ratu Giveaway Indonesia, wanita 22 tahun punya 50 karyawan sejak usia 19 tahun 3 (Instagram @jennyfransiscaa)

Lantaran sudah punya modal dan mulai dikenal, tak perlu waktu lama bagi Jenny mengumpulkan dua juta followers.

Jenny pun fokus pada usaha di bidang digital dengan membantu pebisnis media sosial meningkatnya performa akun mereka.

Jenny mengunakan cara giveaway yang ternyata efektif mengumpulkan pelanggan potensial.

Hingga kini Jenny dikenal sebagai penyelenggara giveaway terpercaya di Indonesia.

Update berita terbaru di Google News SURYAMALANG.com 

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved