Berita Viral
Nasib Bayi 10 Bulan Tangan Kanan Putus Karena Jarik Gendongan Terlilit Rantai Motor, Ortu Menyesal
Begini nasib bayi 10 bulan tangan kanan putus karena kelalaian orangtuanya. Semua karena kain jarik gendongan terlilit rantai sepeda motor.
Penulis: Frida Anjani | Editor: Adrianus Adhi
SURYAMALANG.COM - Begini nasib bayi 10 bulan tangan kanan putus karena kelalaian orangtuanya.
Semua berawal ketika kain jarik gendongan terlilit rantai sepeda motor hingga membuat bayi 10 bulan itu kehilangan tangan kanannya.
Perasaan sedih tak bisa ditepis oleh Hesti, ibu asal Kabupaten Siak, Riau itu.
Hari-hari bahagia Hesti, kini berubah nestapa usai anaknya jadi korban kelalaiannya sendiri.
Adiba Hasana Putri, bayi perempuan berusia 10 bulan asal Kepenghuluan Sei Berbari, Kecamatan Pusako, Kabupaten Siak, Riau, harus kehilangan tangan kananya.
Nasib tragis ini terjadi usai kain gendongan yang digunakannya terlilit rantai sepeda motor.
Peristiwa yang dialami anak dari pasangan Irwan Syahputra dan Hesti Rahayu itu terjadi pada Senin (20/11/2023), sekitar pukul 10.15 WIB, di Jalan Sultan Syarif Kasim, Kepenghuluan Sei Berbari.
Saat itu, Hesti mengendarai sepeda motor membonceng ibunya, Nurmaini.
Sementara Adiba digendong oleh Nurmaini.
Dalam perjalanan, kain panjang gendongan terlilit di rantai sepeda motor sehingga menarik tangan korban hingga ketiganya terjatuh.
Tangan korban putus, sementara ibu dan nenek korban mengalami luka ringan.
Baca juga: Nasib Ibu Hamil Ngidam Ketemu Prabowo Tak Kesampaian, Kini Beri Nama Anaknya Prabowo Subianto
Baca juga: Kisah Istri Rawat Anak Difabel dari Suami dan Istri Muda Selama 13 Tahun, Ibu Sang Anak Nikah Lagi
Korban yang mengalami luka berat, kemudian dibawa ke rumah sakit di Pekanbaru.
"Penyebab kecelakaan lalu lintas tunggal ini karena kurangnya hati-hati penumpang sepeda motor yang tidak memperhatikan kain panjang gendongan bayi menjulur ke bawah, sehingga terlilit gear sepeda motor," kata Kapolsek Bungaraya AKP Aspikar lewat pesan WhatsApp, Sabtu (25/11/2023).
Tak pernah terpikirkan oleh Hesti, nasib malang ini akan menimpa sang anak di usia yang masih balita.
Penyesalan pun tak bisa mengembalikan keadaan menjadi lebih baik.
bayi 10 bulan tangan kanan putus
bayi
tangan kanan putus
gendongan bayi
kecelakaan
Riau
berita viral
SURYAMALANG.COM
| VIRAL Pria Meninggal Dunia Kelaparan Saat Merantau Tinggalkan Surat Wasiat, Tak Berani Minta Tolong |
|
|---|
| Na Daehoon Pilih Umroh Bersama 3 Anaknya Saat Julia Prastini Minta Maaf Akui Sudah Selingkuh |
|
|---|
| FAKTA Sebenarnya Aron Geller WNA Israel Punya KTP Cianjur Viral, Bupati Langsung Klarifikasi |
|
|---|
| Kesaksian Kades Soal Rumah Tangga Melda Safitri dan Suami PPPK, Bukan Soal KDRT dan Perselingkuhan |
|
|---|
| Rejeki Melda Safitri Diceraikan Suami yang Lolos PPPK, Dapat Setumpuk Uang dan iPhone dari Selebgram |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Nasib-Bayi-10-Bulan-Tangan-Kanan-Putus-Karena-Jarik-Gendongan-Terlilit-Rantai-Motor-Ortu-Menyesal.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.