Berita Malang Hari Ini
Kota Malang Tetapkan Lima Program Prioritas pada 2025
Bappeda telah menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah membahas Rencana Kerja (Renja) Perangkat Daerah Kota Malang Tahun 2025.
Penulis: Benni Indo | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM, MALANG - Pemerintah Kota Malang memberikan perhatian serius terhadap lima isu strategin pembangunan pada 2025.
Pertama, pengendalian inflasi, penurunan stunting, penanganan kemiskinan ekstrem, kemudahan berusaha dan transformasi pelayanan publik, terakhir ekonomi kreatif dan penguata daya saing.
Kepala Bappeda Kota Malang, Dwi Rahayu menjelaskan, pihaknya telah bertemu dengan stakeholder terkait untuk membicarakan program tersebut.
Bappeda telah menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah membahas Rencana Kerja (Renja) Perangkat Daerah Kota Malang Tahun 2025.
“Dengan memperhatikan agenda atau isu strategis Tahun 2025 Kota Malang. Lima isu strategis inilah yang harus menjadi pedoman penyusunan rencana kerja perangkat daerah," ujarnya.
Program yang telah dicanangkan harus disinergikan dengan program kerja masing-masing agar bisa saling mendukung.
Forum telah menguraikan seluruh program kerja perangkat daerah yang berhubungan erat dengan lima isu strategis Kota Malang pada 2025.
Seluruh perangkat daerah diharapkan dapat memberi kontribusi program kerja yang sinergis.
“Kami juga mengundang berbagai komunitas masyarakat karena kami butuh masukan. Lima isu strategis pada 2025 harus berasal dari usulan dan kenyataan riil masyarakat. Agar sasaran program kerja juga tepat saat diimplementasikan,” pungkas Dwi.
Ketua DPRD Kota Malang, I Made Riandiana Kartika mengungkapkan pentingnya perencanaan dan penyusunan rencana kerja perangkat daerah saat ini.
Ia pun menyebut hal itu berhubungan erat dengan masalah anggaran dan kemampuan keuangan daerah.
Legislatif akan mengupas, mempertimbangkan dan mendiskusikan dengan detail sesuai kemampuan keuangan daerah.
“Ini penting karena kami sendiri baru saja melewati Pileg. Kurang lebih 19 sampai 20 anggota dewan ada yang tidak kembali duduk di kursi dewan. Suasana tentu akan berbeda," ujar Made.
Pada periode ini, akan mulai bahas APBD Murni 2025.
Ia berharap seluruh perangkat daerah kembali menelaah kebutuhan dan sasaran rencana kerja. Sehingga nantinya akan langsung bermanfaat bagi masyarakat sesuai dengan pencanangan lima isu strategis.
| Polemik Beli LPG 3 Kg di Distributor, Pemilik Pangkalan di Kota Malang sampai Bingung |
|
|---|
| UMKM Kota Malang Tak Peduli Harga Mahal, Yang Penting LPG 3 Kg Selalu Ada |
|
|---|
| Polemik Beli LPG 3 Kg di Pangkalan, Warga Kota Malang: Kebijakan Jangan Bikin Repot |
|
|---|
| Bisnis Akademi Wirausaha Mahasiswa Merdeka UB Malang, Maggot Jadi Pakan Kucing dan Busana Big Size |
|
|---|
| Puluhan Napi di Lapas Malang Lolos Kompetensi, Diwisuda Jadi Guru Al-Quran |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/posyandu-pemkot-malang.jpg)