Berita Viral

Wanita di Malang Gelar Syukuran Untuk Kucingnya yang Hilang 4 Hari, Nangis Histeris Saat Ketemu

Viral di media sosial wanita di Malang gelar syukuran untuk kucingnya yang sudah hilang selama 4 hari. 

Penulis: Frida Anjani | Editor: Frida Anjani
TikTok
Wanita di Malang Gelar Syukuran Untuk Kucingnya yang Hilang 4 Hari, Nangis Histeris Saat Ketemu 

SURYAMALANG.COM - Viral di media sosial wanita di Malang gelar syukuran untuk kucingnya yang sudah hilang selama 4 hari. 

Wanita asal Malang Jawa Timur itu pun menangis histeris saat kucingnya yang empat hari tak pulang ke rumah akhirnya ketemu.

Saat sang kucing masih hilang, dia bernazar akan gelar syukuran jika kucingnya ditemukan.

Syukurnya setelah 4 hari hilang, kucing wanita itu berhasil ditemukan.

Dia kemudian menepati nazarnya, dia menggelar syukuran karena kucingnya yang hilang akhirnya setelah 4 hari ditemukan.

Wanita itu menggelar acara syukuran dengan membagikan jajan setelah kucingnya yang hilang ditemukan.

Video syukuran kucing bernama Odi yang sudah berhasil ditemukan ini viral setelah diunggah akun Tiktok @step0ut pada Minggu (12/5/2024).

Dalam video itu, awalnya pengunggah membagikan tangkapan layar chatnya dengan temannya.

Dalam chat itu, wanita tersebut nazar akan mengadakan syukuran jika Odi ketemu.

"Wes 4 hari gak moleh (pulang).

Sumpah lek moleh (pulang)

Slametan aku (Syukuran aku)," tulisnya.

Wanita di Malang Buat Syukuran Setelah Kucingnya yang Hilang Berhasil Ditemukan
Wanita di Malang Buat Syukuran Setelah Kucingnya yang Hilang Berhasil Ditemukan (TikTok)

Baca juga: Kabar Bocah 12 Tahun Viral Jadi ODGJ Gegara HP Dijual Ibu Dapat Bantuan Pendidikan dari Pemerintah

Baca juga: Ingat Teman-teman, Penderitaan Dea Korban Selamat Kecelakaan Bus SMK, Trauma dan Sering Melamun

Dalam video lain, Odi berhasil ditemukan di Splendid atau pasar hewan.

Odi ternyata tertangkap oleh oknum tak bertanggungjawab dan dijual di pasar hewan.

Pemilik Odi pun langsung menebus kucingnya dengan harga Rp 200 ribu.

“Huhu diambil lagi dengan ditebus, alhamdulillah ga tega liat dia dikasi ke akunya kaya gini," tulis pengunggah.

Wanita itupun melaksanakan nazarnya setelah Odi ditemukan.

Ia membuat syukuran atas kembalinya Odi yang hilang.

Bahkan ia juga membuat kartu ucapan untuk ditempel di makanan yang dibagikan.

Dalam kartu ucapan itu tertulis nama Odi dan juga foto Odi.

"Puji syukur kehadirat Allah swt atas telah ditemukannya kucing kami yang hilang Odi, terimakasi atas perhatian dan bantuan bapak ibu semua kmi yang bertandatangan keluarga odi," tulis keterangan di kartu tersebut.

Video syukuran kembalinya Odi si kucing inipun mendapat banyak komentar dari netizen.

@shiinee_ Waktu bocilku ilang, aku bikin sayembara. Seluruh bocil komplek nyari, akhirnya ketemu, aku kasih imbalan uang. Terus seluruh anak yang nyari aku jajanin ice cream. Skrng kucingku udah mati

@Adeera. s - kucingku seminggu hilang juga aku dukunin,,, alhamdulilah pulang

@Endah - aku dulu pernah kehilangan dia 2 hari aku nazar kalo dia balik aku bagi2 permen ke anak kecil tetangga gt dia beneran balik

@Jellyfuu - wkwk dulu pun pas kucingku hilang nadzarku puasa dan pake hijab. sekitar taun 2016 kalau ga salah, doanya siang, sorenya pulang. auto hijaban sampe skrg. pdhl waktu itu udah 9 hari dia ga pulang

Baca juga: Foto-foto Kecelakaan Rombongan Mobil Fortuner Masuk Jurang di TNBTS Malang Jatim, Diduga Rem Blong

Baca juga: Kesaksian Anak Korban Pembunuhan Wanita dalam Koper, Pelaku Datangi Lalu Hasut, Tanya Lokasi Ayah

Pria Ini Tolak Jual Burung Peliharaan Meski Ditawar Rp 1,2 Miliar

Viral burung cendet ditawar Rp 1,2 miliar ditolak pemiliknya sebab hanya mau melepas hewan peliharan itu kepada seorang artis. 

Tidak cuma ditawar miliaran rupiah, namun burung cendet itu juga sempat ingin diganti atau barter dengan mobil Pajero. 

Akan tetepi semua tawaran yang menggiurkan tersebut ditolak oleh pemilik cendet. 

Pemilik memang kerap mengunggah keistimewaan dari burung cendetnya itu di akun TikTok @alhaqi07.

Seperti yang dilansir lewat unggahan video Senin (22/1/2024), tampak burung cendet itu punya suara yang begitu merdu bak suara rekaman. 

Selain memiliki suara yang merdu, burung cendet tersebut juga tampak cerdik.

Meski dilepas, burung cendet tersebut tetap anteng berdiri di pundak dan tidak mencoba untuk terbang.

Bahkan sekalipun terbang, burung cendet itu akan kembali ke tangan pemiliknya saat dipanggil. 

Seorang warganet bahkan menawar burung tersebut dengan dituker mobil pajero.

"Tukeran sama Pajero warna putih gelem ora gak mas?" tanya seorang warganet.

Artikel BanjarmasinPost.co.id 'Harga Fantastis Burung Cendet Asal Jatim, Ditawar Rp 1,2 Miliar'.

Burung cendet luluh pada pemiliknya saat dipanggil
Burung cendet luluh pada pemiliknya saat dipanggil (TikTok @alhaqi07)

Baca juga: Viral Turis Korea Diculik & Diminta Tebusan Rp 1,3 M, Berakhir Tewas Dicor di Tong Dibuang ke Waduk

Baca juga: Viral Bayi Dibuang di Cepu, Pesan Orang Tua "Jangan Diadopsi Orang Lain, Saya Percaya Njenengan"

Lantaran keunikannya banyak warganet menyebut satu mobil pajero terlalu murah untuk burung tersebut.

Tawaran pun semakin berdatangan mulai dari ditukar dengan jet bus, 2 buah mobil Alphard hingga Innova dan Avanza keluaran terbaru.

Lebih mencengangkan, seorang warganet sampai menawar burung cendet tersebut dengan harga Rp 1,2 miliar.

"Saya tawar Rp 1,2 M lepas gak? kalo iya gas sekarang," tawar seorang warganet.

Burug cendet yang ditawar dengan harga fantastis
Burug cendet yang ditawar dengan harga fantastis (TikTok @alhaqi07)

Meski mendapat beragam penawaran dari mobil mewah hingga uang miliaran rupiah, pemilik burung cendet masih enggan untuk melepas hewan peliharaannya.

"Terima kasih atas semua komentarnya tentang si Rama, ditawar ini itu gak tau sebenernya becanda atau asli saya gak tau, tapi Insha Allah saya akan merawat burung ini karena saya sayang sama burung ini," jelas pemilik. 

Burug cendet yang ditawar dengan harga fantastis 12
Burug cendet yang ditawar dengan harga fantastis 12 (TikTok @alhaqi07)

Namun pemilik burung tersebut mengaku hanya akan melepas burung cendet miliknya jika dibeli oleh Irfan Hakim.

"Saya berikan kepada Mas Irfan Hakim, karena publik figur yang saya ketahui dia soalnya punya aviary yang besar," paparnya lagi.

Pemilik pun mengaku mempunyai keinginan untuk suatu saat berkunjung ke aviary milik Irfan Hakim.

Sampai berita ini tayang, postingan mengenai burung cendet itu sudah ditonton paling banyak 1,7 juta kali dan mendapat 44,2 ribu likes. 

Update berita terbaru di Google News SURYAMALANG.com 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved