Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pemulihan Cedera, Jordi Amat Bangga dengan Timnas Indonesia saat Menahan Arab Saudi dan Australia
Pemulihan Cedera, Jordi Amat Bangga dengan Timnas Indonesia saat Menahan Arab Saudi dan Australia
Penulis: Eko Darmoko | Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM - Bek Timnas Indonesia, Jordi Amat, absen di dua laga awal Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Jordi Amat absen saat Timnas Indonesia lawan Arab Saudi dan Australia karena cedera.
Kini, Jordi Amat masih harus membutuhkan waktu untuk menjalani masa pemulihan dari cederanya.
Saat ditanya tentang performa rekan setimnya menghadapi Arab Saudi dan Australia, Jordi Amat mengaku bangga.
Menurutnya, tim telah menunjukkan perjuangan luar biasa sehingga berhasil mengamankan dua poin penting melawan dua tim kuat.
Baca juga: Usai Imbangi Arab Saudi dan Australia, Timnas Indonesia Misi Raih Poin saat Lawan Bahrain dan China
"Poin melawan Australia dan Arab Saudi merupakan poin yang sangat penting bagi kita."
"Apalagi mereka adalah dua tim favorit yang berada di grup," ujar Jordi, dikutip SURYAMALANG.COM dari laman PSSI, Kamis (12/9/2024).
Perjalanan Timnas Indonesia di babak ketiga ini memang masih panjang.
Jordi Amat berharap seluruh pemain bisa terus menjaga fokus dan konsentrasi agar bisa meraih target bersama di akhir klasemen.
“Masih banyak tantangan di depan. Tapi saya percaya dengan kemampuan kita, kemampuan tim ini."
"Jadi atas hasil dua pertandingan sebelumnya, saya ucapkan selamat kepada para pemain dan suporter,” jelas Jordi Amat.
Pada bulan Oktober 2024 nanti, Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain dan China dalam pertandingan tandang.
Baca juga: Thom Haye Resmi Gabung Klub Kasta Tertinggi Liga Belanda Almere City, Ada Syarat yang Harus Dipenuhi
Meskipun tak mudah, Jordi Amat yakin skuad Garuda bisa membuat kejutan dengan kerja keras.
“Dua laga ke depan sangat amat penting, kita akan menjalani pertandingan tandang dan kita membutuhkan performa luar biasa lainnya."
"Tentu kita akan berjuang sampai detik terakhir," sambungnya.
Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jordi Amat
Timnas Indonesia
PSSI
Arab Saudi
Australia
Bahrain
China
SURYAMALANG.COM
| Alex Pastoor Sebut Target Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Tidak Logis |
|
|---|
| Ranking FIFA Terbaru : Timnas Indonesia Turun Imbas Hasil Buruk di Ronde 4, Malaysia Naik Peringkat |
|
|---|
| PSSI Pecat Patrick Kluivert Cs Setelah Timnas Indonesia Gagal Menembus Piala Dunia 2026 |
|
|---|
| Insiden Tak Terekam TV Saat Laga Timnas Indonesia Vs Irak, Suporter Teriakka Mafia dan Lempar Botol |
|
|---|
| Derita Timnas Indonesia di Tangan Wasit China, Ma Ning dan Wasit VAR Thailand Sivakorn Pu-Udom |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Jordi-Amat-dalam-laga-Timnas-Indonesia-saat-melawan-Irak-dalam-Kualifikasi-Piala-Dunia-2026.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.