Tanggapan Agus Salim Donasi Rp 1,5 M Dikembalikan Buntut Petisi, Lelah Depresi: Mbak Novi Akhiri Aja

Tanggapan Agus Salim donasi Rp 1,5 miliar terancam dikembalikan buntut petisi, lelah dan depresi: mbak Novi kita akhiri aja!

|
TikTok @pratiwinovi.official/farhatabbastiktok
Agus Salim (kanan) menanggapi donasi Rp 1,5 miliar terancam dikembalikan buntut petisi, lelah dan depresi: Mbak Novi kita akhiri aja! 

SURYAMALANG.COM, - Tanggapan Agus Salim uang donasi Rp 1,5 miliar terancam dikembalikan buntut petisi yang muncul dari para donatur mencuat. 

Agus Salim, korban penyiraman air keras itu tampak lelah dan depresi dengan konflik yang terjadi antara dirinya dengan penggagas donasi, Pratiwi Noviyanthi

Kesehatan Agus Salim juga menurun di tengah sakitnya yang belum pulih, begitu pun dengan keluarganya yang ikut drop. 

Setelah terancam tidak akan menerima donasi, Agus Salim ikhlas.

"Itu hak dia, dia yang udah bantu apapun yang dilakukannya itu hak dia semua, gak ada hak Agus juga di situ, mungkin itu yang terbaik buat dia," kata Agus Salim lewat Youtube Intens Investigasi, Kamis (24/10/2024) melansir TribunSumsel.com.

Baca juga: Alasan Kamaruddin Simanjuntak Bela Agus Salim Sebut Pratiwi Novi Keterlaluan, Salah Memindah Donasi

Menurut Agus Salim, apa yang dilakukan Pratiwi Noviyanthi yang terbaik.

"Kalau pun mbak mengembalikannya untuk melakukan petisi itu ya gak papa" kata Agus Salim

"Agus ikhlas kan mbak yang bantu Agus dari awal mungkin Agus belum pantas mendapatkan itu semua" lanjutnya. 

"Apapun yang mbak lakukan itu mungkin yang terbaik untuk Agus, terima kasih," beber Agus Salim

Kini Agus Salim mengaku hanya ingin fokus pengobatan saja.

"Agus ingin fokus berobat, ingin sembuh gak mau yang neko-neko," jelasnya.

Menurut Agus Salim, dirinya ingin bebas dari polemik ini.

"Pengen banget bebas, dia kan udah buat petisi, jadi jangan lagi komen-komen yang menghujat keluarga Agus," terangnya.

"Untuk masyarakat bijaklah melihat jangan mengambil kesimpulan, semua kesimpulan yang dibilang itu gak benar," imbuhnya.

Baca juga: Niat Agus Salim Damai dengan Pratiwi Novi Dibantu Dennny Sumargo, Farhat Abbas: Tak Boleh Ada Kamera

Selain itu, Agus Salim juga mengaku ingin berdamai dengan Pratiwi Noviyanthi dan lelah dengan kisruh yang terjadi.

"Udahlah mbak Novi kita akhiri aja, Agus sudah lelah dengan keadaan seperti ini, sekarang mbak juga sudah melakukan hal itu juga" ujarnya. 

"Agus juga sudah lega mbak sudah melakukan petisi, mbak yang bantu Agus mbak juga yang melakukan pengembalian juga, yang penting kita berdamai," terang Agus Salim

Di kesempatan yang sama, Agus Salim mengaku  kesehatannya memburuk disebabkan oleh komentar pedas dan miring netizen terhadap Agus dan keluarganya. 

"Panas dingin, demam" kata Agus Salim.

Tak hanya dirinya, Agus mengaku orang tuanya turut kena imbas hingga jatuh sakit akibat polemik tersebut.

"Kondisi istri Agus, abah, emak benar-benar gak stabil, kadang dia nangis gak bisa tidur, emak badannya sampai lemas tadi dibawa ke rumah sakit, kalau abah tegar-tegar gak kuat juga," kata Agus.

Sekali lagi Agus Salim meminta publik untuk jangan menghujatnya lagi.

"Agus minta tolong jangan lagi karena itu membuat Agus stres depresi," tuturnya.

Sementara, Elmi, istri Agus Salim juga mengakui kondisi suaminya menurun.

"Dia agak depresi, diajak berobat pun kayak gak mau, dia depresi karena berita yang beredar, dia orangnya selalu nanya terus, dijawab dianya ngedrop sendiri," kata Elmi. 

Baca juga: Keresahan Para Donatur Cabut Donasi Agus Salim Dulu Minta Sembuh Kini Lupa Diri, Ribuan Orang Setuju

Menurut Elmi, Agus Salim ingin berdamai dan berobat dengan tenang.

"Yang Agus inginkan damai-damai aja, bisa tenang berobat, cuma gimana lagi sudah seperti itu," imbuhnya.

Sebelumnya, muncul petisi para donatur meminta uang donasi untuk Agus Salim dikembalikan.

Donatur merasa Agus Salim lupa diri dengan keinginannya dulu ingin melihat lagi namun setelah menerima uang, donasi justru dipakai untuk membayar hutang.

Petisi online dibuat oleh seseorang bernama Rizky Pras pada Sabtu (19/10/2024) lalu dan muncul di website change.org.

Hingga Rabu (23/10/2024) pukul 14.42 WIB, petisi online untuk mencabut donasi Agus Salim telah ditandatangani 116.451 orang. 

Sedangkan Pratiwi Noviyanthi mengatakan, dirinya sama sekali tak pernah merebut uang donasi Agus Salim yang dipindah ke rekening yayasannya untuk digunakan pribadi.

Menurut Pratiwi Noviyanthi, uang tersebut dititipkan oleh istri Agus, Elmi dengan sukarela untuk mengatur biaya pengobatan mata Agus Salim agar terkontrol.

"Jadi mbak Elmi mempercayakan ke yayasan kita untuk sisa uang yang beliau pegang sebesar 300 jutanya tanpa ada paksaan karena mbak Elmi yang ingin menyerahkan pada kita," kata Pratiwi Noviyanthi di Youtube-nya Pratiwi Noviyanthi, Kamis (24/10/2024).

Namun tanpa diduga, Agus meminta bantuan Farhat Abbas karena menyebut Pratiwi Noviyanthi kejam padanya.

"Nah kemudian pas saya di luar kota, jam 8 pagi saya lihat di sosial media banyak yang mengetag saya, Instagram" kata Novi.

"Mengenai salah satu statement pengacara di Indonesia ini seolah yayasan ingin mengusai dan seolah Novi jahat, padahal pengobatan jalan," lanjut Novi melansir TribunSumsel.com.

Sedangkan selama ini Pratiwi Noviyanthi berniat membantu Agus Salim untuk mengatur biaya pengobatan dan sisanya bisa dipakai untuk membuat usaha guna menyambung hidup.

"Kita pun pada saat kemarin keluarga minta uang untuk biaya salah satu rumah sakit, JEC ke yayasan kita dan kita sekali lagi kita kelola untuk biaya pengobatan mas Agus bukan untuk yayasan" lanjut Pratiwi Novi. 

"Jadi 1,3 itu utuh untuk pengobatan mas Agus, kalo udah selesai operasi, yang pertama kelopak mata, itu harus butuh kurang lebih 100 juta rupiah, dan untuk bola mata atau aku gak tau selanjutnya, titanus, penyakit dalam, apapun yang dibutuhkan kita selesaikan dulu" terangnya. 

"Kalau ada uang lebih mungkin kita beri usaha jadi mas Agus tidak perlu waktu lebih di masa pemulihan, misalnya bikin usaha kontrakan rumah, jadi mas Agus bisa tinggal di sana dan mbak Elmi menjaga mas Agus," jelasnya.

Baca juga: Viral Chat Novi Minta Mutasi Uang Donasi Agus Salim Korban Air Keras, Bawa Dinsos Seolah Mengancam?

Pratiwi Novi lantas memberi klarifikasi karena tidak ingin terus disalahkan sebab dari awal donasi dilakukan dengan transpransi tanpa ditutup tutupi.

Apalagi dari awal Pratiwi Novi memang membantu Agus Salim mendapatkan donasi lewat media sosial.

"Di sini kita mau apa ya, saya juga bingung nih kalau dibilang nanti kenapa share di media sosial, waktu itu saya speak up di Instagram ya kan saya di sini mau jelasin" kata Pratiwi Novi.

"Yang pertama saya ketua yayasan, yang kedua kita kan open donasi di Instagram saya secara terbuka, masa kita transparansi untuk ngomong begini gak boleh? kita kan punya hak untuk menjelaskan, yang jelas saya menyampaikan bukan hoax" urainya.

"Saya menyampaikan itu yang sebenar-benarnya supaya nanti netizen tidak menyalahkan kami ketika mas Agus tidak menjalankan operasi dan mas Agus speak up soal BPJS yang lama dari pagi sampe sore nunggunya," jelasnya.

"Saya punya rasa kemanusiaan, saya mikir gimana caranya mas Agus ini mendapatkan pertolongan yang lebih luas gitu" papar Pratiwi Novi.

"Makanya saya minta bantuan mas Denny Sumargo dan kita bersurat kemana-mana agar mas Agus mendapatkan perhatian dari pemerintah, clear ya guys di situ," pungkasnya.

Tak hanya itu, Pratiwi Novi mengungkap alasan meminta uang donasi itu dikembalikan ke rekening yayasannya karena Agus Salim menggunakannya untuk belanja online.

Pratiwi Novi mengatakan, ada sejumlah dugaan penyelewengan dana donasi oleh keluarga Agus Salim, salah satunya untuk membayar pelunasan rumah. 

Agus Salim bahkan asyik menggunakan uang donasinya untuk belanja di toko online.

"Yang saya lihat, mutasi tersebut ada Rp 35 juta untuk pelunasan rumah. Jadi pelunasan rumah bukan Rp 90 (juta) sekian sekian" kata Pratiwi Novi.

"Jadi ternyata setelah podcast tersebut kita lihat lagi mutasinya tidak sejumlah itu, ada transfer ke luar Rp20 juta, ada transfer ke orang Rp10 juta, ada bayar Tokopedia, ada bayar Shopee, ada makanya aku langsung syok" ujarnya. 

"Dan terus ada beberapalah jumlah-jumlah kecil juga, kita ada buktinya, dan kita ada juga berupa Whatsapp chat, dan juga dia tulis tangan sendiri juga rincian," kata Pratiwi Novi.

Novi juga mengaku tak menyangka kisruh uang donasi Agus Salim akan berbuntut panjang.

Pasalnya saat itu Novi dan Agus Salim sempat saling minta maaf setelah dipertemukan Denny Sumargo.

"Kaget sih karena aku mikirnya kan udah selesai ya, udah maaf-maafan juga, nggak ada kendala apapun. Setelah aku pulang dari sini (podcast Denny Sumargo) juga Mbak Elmi ada komunikasi alhamdulillah," kata Pratiwi Noviyanthi.

Ikuti saluran SURYA MALANG di >>>>> WhatsApp 

Sumber: Surya Malang
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved