Dime Dimov Usung Target Juara Bersama Persebaya Surabaya
Dime Dimov, pemain asing baru Persebaya Surabaya bicara target musim pertamanya bersama tim berjulukan Bajul Ijo tersebut
Penulis: Khairul Amin | Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM, SURABAYA - Dime Dimov, pemain asing baru Persebaya Surabaya bicara target musim pertamanya bersama tim berjulukan Bajul Ijo tersebut.
Tidak tanggung-tanggung, pemain berusia 30 tahun asal Makedonia Utara itu ingin mempersembahkan gelar juara.
"Saya tahu klub ini berorganisasi dengan baik. Mereka memiliki penggemar terbesar di Indonesia," kata Dime Dimov.
"Saya akan berusaha mendapatkan title di sini setelah 20 tahun (tidak juara)," tambahnya.
Persebaya Surabaya terakhir juara liga teratas tahun 2004 lalu.
Peluang Persebaya Surabaya meraih gelar juara musim ini terbuka lebar setelah menutup putaran pertama di posisi dua klasemen Liga 1 2024, di bawah Persib Bandung.
Persebaya hanya selisih 2 poin dari Persib Bandung setelah enam pekan sebelumnya sempat bertengger di puncak klasemen.
Paling utama, Dime Dimov berharap bisa segera beradaptasi dengan tim.
Dime Dimov berpeluang tampil perdana saat Persebaya Surabaya menyambangi kandang PSS Sleman 11 Januari 2025 mendatang.
"Saya tidak akan ada masalah dengan adaptasi," tegasnya.
Termasuk juga soal posisi, meski bek tengah posisi utamanya, Dime Dimov siap dimainkan di posisi lain, satu di antaranya bek sayap kanan.
"Saya sudah bermain di banyak posisi, tapi terbaik adalah di tengah," terangnya.
"Tapi tidak ada masalah (bermain tidak posisi tengah), saya bisa bermain di mana saja. Yang penting adalah saya bisa bermain untuk tim," pungkas Dime Dimov.
| Jawaban Rismon Diklaim Polisi Mengedit Ijazah Jokowi Seperti Otentik: yang Asli Saja Tak Ditunjukkan |
|
|---|
| Sosok FN Siswa Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Diduga Korban Bullying, Tantenya Histeris |
|
|---|
| LINK LIVE STREAMING Arema FC Vs Persija Hari Ini: Jakmania ke Malang, Marcos Minta Aremania Datang |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca Malang-Kota Batu Hari Ini Sabtu 8 November 2025: Hujan Merata dan Sedikit Berawan |
|
|---|
| Berita Arema FC Hari Ini Populer: Marcos Santos Rombak Strategi Hadapi Persija, Dalberto Kelelahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Dime-Dimov-pemain-asing-baru-Persebaya-Surabaya-latihan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.