Berita Viral
Nyawa Charles Leo Putra Hilang di Tangan Pacarnya Fania Putri, Padahal Selalu Romantis di Medsos
Pilu nyawa Charles Leo Putra hilang di tangan pacarnya sendiri yang bernama Fania Putri. Padahal selalu romantis di media sosial.
Penulis: Frida Anjani | Editor: Frida Anjani
SURYAMALANG.COM - Pilu nyawa Charles Leo Putra hilang di tangan pacarnya sendiri yang bernama Fania Putri.
Padahal keduanya sering terlihat romantis di media sosial.
Diektahui, seorang pria bernama Charles Leo Putra alias CLP (39), pria asal Payakumbuh, Sumatera Barat, tewas di tangan pacarnya sendiri, Fania Putri alias FP (25), di Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Kamis (3/4/2025).
Charles Leo Putra meninggal dunia setelah ditusuk Fania Putri dengan menggunakan pisau dapur di bagian dada di salah satu kos-kosan di kawasan Baloi Blok V, Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Charles sempat dilarikan ke rumah sakit oleh kekasihnya dan warga sekitar. Namun, nyawanya tidak tertolong.
Sebelum Charles Leo Putra meninggal dunia, pasangan kekasih ini sempat berkelahi di kamar kos-kosan, meski telah dilerai oleh penghuni kamar kos lainnya.
Dengan penuh emosi, Fania Putri yang profesinya sebagai pemandu lagu di salah satu karaoke di Batam ini langsung mengambil pisau dapur dan menusuk sang kekasih, Charles Leo Putra, di bagian dada.
"Pelaku dan korban pacaran, untuk motif masih didalami lebih lanjut," ujar Kapolres Barelang Kombes Pol Zainal Arifin dalam keterangannya, dikutip Sabtu (5/4/2025).

Baca juga: Siapa Celina Disebut Anak Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil? Siap Tes DNA Sesuai Prosedur Hukum
Kombes Pol Zainal Arifin mengatakan, sebelum berkelahi keduanya sempat cek-cok dan si wanita terbawa emosi sesaat.
Pelaku Fania Putri pun langsung diamankan jajaran Polsek Lubuk Baja dan Satreskrim Polresta Barelang.
"Jajaran Polsek Lubuk Baja, di backup Reskrim sudah mengamankan Pelaku,"ujarnya.
Dugaan Motif
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Lubuk Baja, Iptu Noval Adimas Ardianto, mengatakan, pelaku FP mengaku kesal karena korban sering menggunakan uangnya untuk bermain slot judi online.
FP, yang bekerja sebagai pemandu lagu, kini mendekam di balik jeruji besi Polsek Lubuk Baja.
"Untuk sementara dari hasil keterangan pelaku, korban yang merupakan kekasihnya sering menggunakan uang pelaku untuk bermain judi online," kata Iptu Noval Adimas Ardianto.
FP mengaku baru menjalin hubungan dengan korban selama satu tahun. Sementara, CLP diketahui tidak memiliki penghasilan tetap.
Pihaknya masih mendalami motif di balik pertikaian yang berujung maut ini.
"Kami masih melakukan pemeriksaan mendalam terkait peristiwa ini," tambah Noval.
Baca juga: Kabar Istri Ditinggal Suami Mudik dengan Bayinya Usia 4 Bulan, Kini Terlantar Tinggal di Kontrakan
Kronologi kejadian
Penusukan ini terungkap setelah laporan dari penghuni kost lainnya sekitar pukul 03.53 WIB, Kamis.
Saksi melaporkan bahwa pasangan kekasih tersebut terlibat adu mulut di dalam kamar kost.
Keributan yang terjadi meluas hingga di luar kamar, di mana beberapa saksi berusaha melerai dan meminta korban meninggalkan lokasi kos.
Namun, pelaku mengejar korban sambil memegang sebilah pisau yang kemudian digunakan untuk menusuk dada korban.
Korban mengalami pendarahan hebat dan diselamatkan oleh penghuni kost lainnya untuk dievakuasi ke Rumah Sakit Elisabeth Lubuk Baja.
Sayangnya, dalam perjalanan, korban dinyatakan meninggal dunia dan selanjutnya jasadnya dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara.
Keromantisan korban dan pelaku di media sosial
Sebelum peristiwa ini terjadi, Charles dan Fania kerap menampilkan momen yang romantis.
Dari penelusuran Tribunbatam.id, Reels yang diposting Charles sebanyak tujuh bagian.
Bagian pertama terpantau diposting Charles pada delapan pekan silam.
Dalam video Reels itu Charles berbaring di samping Fania sambil mengusap rambut kekasihnya.
Charles menyematkan tulisan dalam video tersebut.
“Baik buruknya dia, dia tetap pilihanku."
Charles juga menorehkan emoticon love berbentuk hati di akhir tulisan itu.
Pada bagian kedua, Charles memposting foto editan dirinya bersama Fania.
Keduanya saling mendekatkan hidung satu sama lain.
Tidak ada tulisan apa pun pada video ini.
Video tersebut diposting sekitar tujuh pekan silam.
Pada video pertama dan kedua, Charles menyematkan lagu Andmesh Kamaleng ‘Anugerah Terindah’.
“Kau yang kucinta sepenuh hati. Biar semua manusia jadi saksi nyata bahwa memilikumu adalah anugerah terindah untuk diriku.”
Foto pada bagian video kedua diposting kembali oleh Charles dengan mode bisu tanpa back sound pada video ketiga.
Foto editan lain dengan gaya bebas juga dipostingnya pada video keempat.
Foto itu menampilkan Charles yang sedang menunjukkan barisan gigi, sedangkan Fania menampilkan mode cool.
Video bagian kelima dan keenam juga menampilkan foto keduanya yang sedang berbaring sambil mendekatkan kepala.
Status ini juga tidak disertai back sound. Tidak ada tulisan apa pun pada bagian status tersebut.
Kedua video ini pun diposting sekitar tujuh pekan silam.
Nah, pada bagian video ketujuh, Charles memosting foto dirinya berdiri di samping kekasihnya itu.
Charles yang mengenakan topi hitam dibalik ke belakang, menunjukkan bibir mengerucut seperti sedang mencium.
Fania juga menampilkan bentuk bibir yang sama. Kala itu Fania sedang memegang kue ulang tahun berwarna dominan putih.
Di hadapan foto keduanya, Charles menyematkan sepenggal kalimat yang mewakili isi hatinya kepada sang kekasih.
“Happy birthday sayangku. Semoga makin bertambah usiamu makin bertambah juga rezekimu, sabarmu, cintamu, yang paling penting, kau diberikan umur yang panjang serta kesehatan karena masih banyak wishlist yang akan kita wujudkan bersama."
Ikuti saluran SURYA MALANG di >>>>> WhatsApp
FAKTA Kepsek Roni Viral Dicopot karena Tegur Anak Wali Kota Bawa Mobil ke Sekolah 'Saya Ikhlas' |
![]() |
---|
FAKTA TERBARU Pembacokan Serda Rahman Oleh Pengunjung Kafe di Wonosobo: Niat Melerai Keributan |
![]() |
---|
BREAKING NEWS : Warga Pujon Malang Ditemukan Tergeletak di Pinggir Jalan di Bangkalan, Dibegal ? |
![]() |
---|
NASIB Aiptu S Keluarkan SKCK Anggota DPRD Wakatobi Padahal Tersangka Pembunuhan, Batal Naik Pangkat |
![]() |
---|
Pemilik Kerangka Ditemukan Dalam Pohon Aren Diduga Pria Bernama Yuda, 2 Tahun Merantau Tak Bawa KTP |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.