Proliga 2025
LINK LIVE STREAMING Final Four Proliga 2025,Tim Megawati Hangestri Main Jumat Lawan Pertamina Enduro
Inilah link live streaming Final Four Proliga 2025 yang akan berlangsung di GOR Sritex, Solo. Gresik Petrokimia tim Megawati main hari Jumat.
Penulis: Frida Anjani | Editor: Frida Anjani
SURYAMALANG.COM, - Inilah link live streaming Final Four Proliga 2025 yang akan berlangsung di GOR Sritex, Solo.
Akankan eks pemain voli putri klub asal Korea Selatan, Red Sparks, yakni Megawati Hangestri akan bermain membela klub Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia sore ini?
Hingga kini, Megawati masih belum pernah bermain untuk Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia meski sudah resmi bergabung.
Final Four Proliga 2025 pekan ketiga digadang-gadang jadi ajang debut Megawati Hangestri Pertiwi membela Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.
Tim Megawati tersebut bakal ditantang oleh Jakarta Pertamina Enduro di GOR Sritex, Solo.
Sesuai jadwal,Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro (Putri) akan berlangsung Jumat 2 Mei 2025 pukul 16.00 WIB.
Pertandingan Electric PLN Vs Gresik Petrokimia bisa disaksikan melalui link live streaming Moji TV dan TV Online Vidio.
>> LINK Moji TV
>> LINK Vidio
Berikut jadwal Final Four Proliga 2025 seri Solo selengkapnya:
Kamis (1/5/2025)
Pukul 16.00 - Putri: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Electric PLN
Pukul 19.00 - Putra: Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Surabaya Samator
Jumat (2/5/2025)
Pukul 16.00 - Putri: Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Pertamina Enduro
Pukul 19.00 - Putra: Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta Bhayangkara Presisi
Sabtu (3/5/2025)
Pukul 16.00 - Putri: Jakarta Electric PLN vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia
Pukul 19.00 - Putra: Surabaya Samator vs Palembang Bank SumselBabel
Minggu (4/5/2025)
Pukul 16.00 - Putri: Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta Pertamina Enduro
Pukul 19.00 - Putra: Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Jakarta Bhayangkara Presisi
Klasemen Final Four Proliga 2025 Putri
1. Jakarta Popsivo Polwan – 8 poin
2. Jakarta Pertamina Enduro – 8 poin
3. Gresik Petrokimia – 5 poin
4. Jakarta Electric PLN – 3 poin
Klasemen Final Four Proliga 2025 Putra
1. Jakarta LavAni Livin Transmedia: 12 poin
2. Jakarta Bhayangkara Presisi: 7 poin
3. Palembang Bank SumselBabel: 5 poin
4. Surabaya Samator: 0 poin
Aksi Megawati Dinanti
Berlangsung di GOR Sritex, Solo, Megawati Hangestri dinantikan aksinya yang mana sejak seri Semarang minggu lalu belum diturunkan.
Pevoli berjuluk Megatron tersebut akan memperkuat Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia yang saat ini tidak dalam posisi menguntungkan.
Petrokimia selama seri Semarang hanya ditonton oleh Megawati lantaran sang pemain belum masuk dalam daftar pemain yang diturunkan.
Keputusan Gresik Petrokimia tampaknya bukan tanpa alasan mengingat Megatron datang ke Indonesia juga dalam keadaan cedera.
Sembari menjaga kondisi, pelatih Petro tak mau ambil risiko untuk menurunkan andalan Red Sparks itu untuk bermain.
Terlebih saat ini posisi Petrokimia belum sepenuhnya aman lantaran beberapa kali sulit untuk meraih kemenangan.
Laga terakhir di seri Semarang, Petro menelan pil pahit ketika berhadapan dengan Jakarta Popsivo Polwan.
Skor telak 3-1 didapat oleh Petro yang ketika itu tengah ditonton oleh Megawati di bangku penonton.
Kini menuju seri Solo, Petro dijadwalkan main melawan Jakarta Pertamina Enduro, Jumat (2/5/2025).
Lalu berhadapan dengan Jakarta Electric PLN pada hari Sabtu (3/5/2025).
Selain Petro pastinya ada laga-laga seru yang akan mewarnai pertarungan di seri Solo.
Menariknya laga seru akan tersaji pada hari Minggu (4/5/2025) yang mempertemukan dua tim elite.
Ada Jakarta LavAni Livin Transmedia vs Jakarta Bhayangkara Presisi.
Kemudian di hari yang sama ada Jakarta Popsivo Polwa vs Jakarta Pertamina Enduro pada hari Minggu (4/5/2025).
Ikuti saluran SURYA MALANG di >>>>> WhatsApp
link live streaming Final Four Proliga 2025
live streaming Final Four Proliga 2025
Final Four Proliga 2025
Gresik Petrokimia
Jakarta Pertamina Enduro
Megawati Hangestri
suryamalang
Efek Viral Sindiran Megawati, Usul Sistem Proliga 2025 Seperti Liga Voli Korea, Semua Tampil All Out |
![]() |
---|
Pesan Legenda Voli Indonesia, Megawati Marah di Medsos saat Proliga 2025, Risiko Pujian Ada Hujatan |
![]() |
---|
Megawati Hangestri Antar Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Raih Juara 3 Proliga 2025 |
![]() |
---|
Belum Jelas Nasib Megawati Hangestri di Petrokimia Usai Proliga 2025, Agen Voli Turki Mulai Follow |
![]() |
---|
Tim Megawati Masih Ada Harapan Raih Posisi Ke-3, Skor Sementara Gresik Petrokimia Vs Jakarta PLN 1-1 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.