Berita Viral

Alasan Griya Lansia Malang Beri Syarat Berat ke Anak Nasikah, Ibu Meninggal Tak Dikabari Tetap Nekat

Alasan Griya Lansia Malang beri syarat berat ke anak Nasikah, ibu meninggal tak dikabari tetap nekat dititipkan, setelah viral diambil lagi.

TikTok Griya Lansia
KISAH NENEK NASIKAH - Ketua Yayasan Griya Lansia Khusnul Khatimah di Malang, Jawa Timur, Arief Camra (KANAN) bersama Nenek Nasikah (74). Nenek Nasikah saat dititipkan oleh kedua anaknya (KIRI) ke panti jompo tanda tangan perjanjian ikhlas tidak dikabari meski ibunya nanti meninggal dunia. Kini menyesal dijemput lagi. 

Kedua anak perempuan Nasikah berinisial SR dan F menyerahkan sang ibu ke panti jompo tersebut dengan menandatangani surat perjanjian.

Dalam perjanjian itu, tertulis mereka tidak perlu diberi kabar apabila sang ibu meninggal dunia.

Menjemput Ibu

Tidak sampai 24 jam, anak-anak Nasikah menjemput ibunya lagi setelah postingan mengenai Nasikah viral di media sosial.

Arief Camra sebagai Ketua Yayasan Griya Lansia Husnul Khatimah, membenarkan kabar penjemputan Nasikah oleh anak-anaknya. 

Menurut Arief, anak-anak Nasikah tidak kuat mental setelah mendapatkan banyak tekanan.

Baca juga: Profil Arief Camra Penggagas Griya Lansia Malang, Bantu Pak Totok Lansia Dibuang Anak ke Panti Jompo

Tekanan datang dari berbagai arah, mulai teman kerja, tetangga, hingga pemerintah setempat yang mungkin turut merasakan dampak dari keriuhan media sosial.

Tekanan inilah yang akhirnya membuat kedua kakak beradik itu merasa gundah, bahkan menangis, seraya meminta izin untuk mengambil kembali ibu mereka.

Arief pun dengan bijak menyelesaikan masalah tersebut dan membiarkan Nasikah dibawa lagi oleh anak-anaknya.

"Tapi bagi kami Alhamdulillah, tidak ada niatan menahan dan macam-macam karena justru dari awal kami sudah menolak," ujar Arief lega, seperti dikutip dari akun TikTok-nya, Sabtu.

Baca juga: 3 Penjahat Gendam asal Sulsel Kuras Rp 95 Juta dari Rekening Takmir Masjid Griya Shanta, Malang

Arief berharap, kejadian ini dapat menjadi pelajaran berharga bagi banyak orang agar memperlakukan orang tua dengan kasih sayang dan tanggung jawab.

Pihaknya juga menegaskan perbuatan buruk terhadap orang tua akan mendapatkan balasannya.

"Ya itu cara Allah membayarnya mungkin dibikin malu, tertekan, dan stres oleh netizen," pungkas Arief.

Nenek Nasikah hanya dirawat di Griya Lansia selama satu hari.

Selanjutnya, perawatan sepenuhnya diserahkan kembali kepada pihak keluarga. 

Tidak Ada Niat Menyudutkan

Arief menjelaskan, pihaknya tidak berniat membuat kejadian ini menjadi ramai apalagi memviralkan masalah tersebut.

Sumber: Surya Malang
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved