Kota Batu
Tanah Ambles di Kota Batu, Tugu Pembatas Desa Giripurno dan Desa Pandanrejo Ambruk
Tanah ambles kembali terjadi di Kota Batu, tepatnya di Jalan Raya Giripurno, RT 60 RW 09 Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji
Penulis: Dya Ayu | Editor: Eko Darmoko
SURYAMALANG.COM, BATU - Tanah ambles kembali terjadi di Kota Batu, tepatnya di Jalan Raya Giripurno, RT 60 RW 09 Desa Giripurno, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Selasa (14/10/2025).
Tanah yang ambles dengan lebar sekitar 4 meter, panjang 5 meter dan kedalaman 2 meter itu mengakibatkan tugu pembatas Desa Giripurno ambrol.
“Iya, lokasinya di perbatasan antara Desa Giripurno dengan Desa Pandanrejo,” kata Plt Kalaksa BPBD Kota Batu, Suwoko kepada SURYAMALANG.COM, Selasa (14/10/2025).
Suwoko menjelaskan, penyebab terjadinya tanah ambles itu lantaran hujan deras yang terjadi di wilayah tersebut.
Sehingga menyebabkan debit air di saluran sungai meningkat cukup tinggi.
Baca juga: SPPG Kota Batu Kejar Percepatan SLHS ke Dinkes, Harus Penuhi Syarat Operasional
“Akibatnya plengsengan teknis pada saluran air mengalami kerusakan karena tergerus arus, sehingga tanah di sekitarnya ikut ambles,” jelasnya.
Peristiwa itu mengakibatkan terbentuknya lubang sehingga berpotensi membahayakan lingkungan sekitar.
Maka, harus segera dilakukan penanganan lebih lanjut untuk mencegah perluasan longsoran serta kerusakan pada struktur di sekitarnya.
“Dampak lain yang ditimbulkan dari kejadian ini selain tugu pembatas desa rusak, saluran Hipam mengalami kerusakan dan bahu jalan tidak bisa dilewati,” ujarnya.
SPPG Kota Batu Kejar Percepatan SLHS ke Dinkes, Harus Penuhi Syarat Operasional |
![]() |
---|
Pokja Kota Batu Gelar Refleksi Menuju Seperempat Abad Kota Batu Sebagai Daerah Otonom |
![]() |
---|
Perputaran Uang dari Batu Shining Orchids Week 2025 Capai Rp 8 Miliar |
![]() |
---|
Susur Sungai Brantas dari Kota Batu hingga Kabupaten Malang untuk Melihat Tingkat Pencemaran |
![]() |
---|
Yayasan SPPG Kota Batu dan Malang Ikuti Sertifikasi HACCP, Tingkatkan Sistem Keamanan Pangan MBG |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.