Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

28 Pemain Timnas Indonesia Untuk Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 2 Sebab Nama Marselino Hilang

28 Pemain Timnas Indonesia untuk round 4 kualifikasi Piala Dunia 2026, 2 sebab nama Marselino Ferdinan hilang dari daftar, PSSI buka suara.

|
Instagram @marselinoferdinan10
DAFTAR PEMAIN TIMNAS - Para pemain Timnas Indonesia foto bersama di lapangan (KIRI). Marselino Ferdinan (KANAN) ketika membela Timnas Indonesia (KANAN) dalam postingan foto di Instagram-nya (6/9/2025). Nama Marselino tidak ada dalam daftar 28 pemain untuk memperkuat Timnas Indonesia di Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, keputusan pelatih Patrick Kluivert dipertanyakan. 

Marselino Ferdinan kini berstatus pemain klub Slovakia, AS Trencin.

Eks pemain Persebaya Surabaya itu dipinjamkan oleh Oxford United sampai satu musim ke depan.

Sampai saat ini, Marselino Ferdinan belum juga menunjukkan batang hidungnya di AS Trencin.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengaku keputusan tidak dipanggilnya Marselino Ferdinan ada di tangan Patrick Kluivert.

Baca juga: Kabar Positif Ole Romeny Mulai Latihan Jelang Timnas Indonesia Hadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026

Arya tidak terlalu paham dan mengerti apa yang menjadi penyebab utama Patrick Kluivert enggan memanggil pemain berusia 21 tahun tersebut.

PSSI kata Arya Sinulingga bersikap profesional dengan keputusan yang sudah diambil oleh pelatih asal Belanda tersebut.

"Saya tidak tahu kenapa pelatih memilih pemain ini dan sebagainya karena itu semua kewenangan dia," kata Arya kepada awak media, Kamis (24/9/2025).

"Selama kami di PSSI, Pak Erick Thohir itu gak pernah namanya cawe-cawe ke siapapun pelatihnya. Jadi ini pilihan dari pelatih" imbuhnya. 

Lanjut Arya Sinulingga, pasti ada pertimbangan yang membuat Patrick Kluivert tidak memanggil Marselino Ferdinan.

"Pasti dia punya pertimbangan sendiri. Mungkin jam bertandingnya Marselino Ferdinan belum ada" ucapnya. 

"Jadi mungkin itu yang menjadi pertimbangannya, di samping hasil evaluasi kemarin usai ujicoba lawan Taiwan dan Lebanon," kata Arya.

Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Garuda Jalani Puasa Paling Lama

Sementara itu, penyebab kedua nama Marselino tidak ada karena masih cedera.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardj menjelaskan, sampai saat ini, Marselino Ferdinan juga masih berada di Jakarta dan belum bergabung dengan AS Trencin.

"Marselino Ferdinan masih pemulihan cedera. Dia cedera hamstring usai melawan Lebanon. Setiap sore dia menjalani terapi di PSSI," ucap Sumardji saat dihubungi BolaSport.com (grup suryamalang).

Tim Merah Putih wajib memuncki klasemen jika ingin lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Jika itu gagal, Timnas Indonesia bisa mengamankan posisi kedua untuk melanjutkan perjuangan ke putaran kelima.

Timnas Indonesia dipastikan tersingkir jika finis di dasar klasemen Grup B.

(BolaSport.com/BolaSport.com)

Ikuti saluran SURYA MALANG di >>>>> WhatsApp 

Sumber: Surya Malang
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved