Malang Raya
Truk Angkut Ayam Hujam Jurang Karangkates
Truk ini pun meluncur ke arah jurang, jatuh dari ketinggian sekitar 20 meter.
Penulis: David Yohanes | Editor: Aji Bramastra
SURYAMALANG.COM, SUMBERPUCUNG - Sebuah truk masuk jurang di wilayah Karangkates, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang, Selasa (3/11/2015).
Lokasi kecelakaan tepat di depan terowongan pembangkit listrik Karangkates.
Truk melaju dari arah Kota Malang menuju wilayah Blitar.
Jalan penghubung dua wilayah ini berkelok-kelok, dengan kedua sisi jurang dan bukit.
Saat tikungan tajam, truk melaju lurus hingga menabrak baja pembatas jalan.
Namun pembatas jalan tersebut sepertinya tak kuat menahan laju truk.
Truk dengan nomor polisi N 9881 UF ini pun meluncur ke arah jurang, jatuh dari ketinggian sekitar 20 meter.
Truk tersebut dikemudikan oleh Maruf Adi Wibowo (23) warga KH Agus Salim Desa Codo, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang.
Selain itu, ada pula dua penumpang lain sama-sama dari Desa Codo, Safroni (33) dan Solikhin (36).
Para penumpang tidak mengalami luka serius. Mereka segera dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Tadi truk jatuh dalam posisi terguling. Terus dibalikan dengan ditarik jip," terang seorang polisi di lokasi kejadian. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/truk-karangkates_20151103_122932.jpg)