Kisah Valentine
Hari Valentine, Video Kenangan Peristiwa dari Kelud Ini Bikin Merinding Netizen
Namun ternyata 14 Februari tak hanya menjadi hari kasih sayang saja.Tiga tahun lalu, pada tanggal tersebut, ada sebuah peristiwa yang amat memilukan.
Yuk bagikan pengalamanmu saat itu?
Video oleh @erixsoekamti
https://youtu.be/MgWKtbYmon4
#jogja #kelud #3thabukelud
Source : Jogja Student," tulis Fanspage Meme Comic Indonesia melengkapi unggahan tersebut.
Tiga tahun lalu, tepatnya pada 10 Februari 2014, Gunung Kelud memang meletus.
Letusan Kelud saat itu dianggap lebih dahsyat daripada letusan pada tahun 1990.
Dilansir dari Wikipedia, peningkatan aktivitas sudah dideteksi di akhir tahun 2013.
Namun, situasi kembali tenang.
Baru kemudian diumumkan peningkatan status dari Normal menjadi Waspada sejak tanggal 2 Februari 2014.
Pada 10 Februari 2014, Gunung Kelud dinaikkan statusnya menjadi Siaga.
Kemudian pada tanggal 13 Februari pukul 21.15 diumumkan status bahaya tertinggi, Awas (Level IV).
Warga yang berada dalam jarak radius 10 kilometer pun diminta untuk mengungsi.
Hanya dalam waktu kurang dari dua jam, pada pukul 22.50 telah terjadi letusan pertama tipe ledakan (eksplosif).
Peristiwa itu menyebabkan 4 orang kehilangan nyawanya.