Berita Malang Hari Ini
Biduan Cantik Asal Singosari Malang Terancam Rugi Rp 350 Juta, Tertipu Investasi Keripik Pisang
Biduan Cantik Asal Singosari Malang Terancam Kehilangan Rp 350 Juta, Ditipu Rekan Sesama Pedangdut
Penulis: Mohammad Erwin | Editor: eko darmoko
SURYAMALANG.COM, KEPANJEN - Biduan dangdut asal Singosari, Kabupaten Malang, Dewi Kurnia, tertipu investasi bodong.
Akibatnya, penyanyi dangdut berparas ayu ini terancam kehilangan uang sebesar Rp 350 juta.
"Saya sudah investasi hingga Rp 350 juta. Tapi saat ini gak jelas ke mana duit saya," ujar Dewi seusai melaporkan kasusnya ke Polres Malang, Rabu (26/8/2020).
Dewi bercerita, investasi tersebut ditawarkan oleh temannya bernama Reni Mozza.
Dewi kemudian tergiur dengan prospek investasi pada sektor perdagangan keripik pisang, gula, dan tembakau itu.
Reni kemudian bersedia menyetorkan sejumlah uang.
Setoran awal yang ia berikan sebesar Rp 6 juta.
"Katanya akan langsung mendapat profit sebesar Rp 10 juta dalam waktu belasan hari," ungkap Reni.
Biduan cantik ini kemudian mendapatkan ekspetasinya.
Ia berhasil mendapat reward hasil investasinya itu.
"Saya percaya ikut lagi dijanjikan lagi katanya lebih besar."
"Akhirnya setor Rp 10 juta, Rp 35 juta hingga menumpuk sebesar Rp 350 juta," ujar wanita dengan dua anak ini.
Anomali muncul ketika bulan Juli 2020.
Dewi mendapati kegelisahan.
Pasalnya sang kawan, Reni Mozza tidak bisa ia hubungi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/dewi-kurnia-tertipu-investasi-bodong-penyanyi-dangdut-asal-singosari-kabupaten-malang-biduan.jpg)