Sakit Lutut Sering Menyerang saat Tidur di Malam Hari, Berikut Adalah Solusi untuk Mengatasinya

Sakit Lutut Sering Menyerang saat Tidur di Malam Hari, Berikut Adalah Solusi untuk Mengatasinya

Editor: eko darmoko
THINKSTOCK
Ilustrasi 

SURYAMALANG.COM - Sering terjadi sakit di bagian lutut ketika sedang tidur di malam hari. Sakit lutut ini bisa mengganggu kualitas tidur.

Padahal, kita butuh tidur malam untuk memulihan energi dan kembali beraktivitas di esok harinya.

Menurut ahli bedah ortopedi Kim Stearns, nyeri lutut paling sering terjadi karena artritis.

Namun, kondisi ini juga bisa disebabkan oleh berbagai masalah, mulai dari cedera hingga tendonitis (iritasi tendon) hingga bursitis (iritasi pada kantung bursa yang melindungi tulang dan persendian).

Namun, nyeri lutut paling sering terjadi karena artritis, khususnya osteo artritis.

Baca juga: Tips Agar Tidak Tertular Corona Meskipun Sudah Bertemu Orang Positif Covid-19, Berikut Pencegahannya

Baca juga: Cokelat Memang Enak dan Bikin Ketagihan, Inilah 4 Akibat Negatif Jika Terlalu Banyak Makan Cokelat

“Orang dengan lutut normal dan sehat biasanya tidak merasakan sakit di malam hari,” katanya.

Osteoartritis bersifat disebabkan oleh kerusakan pada sendi serta tulang rawan dan tendon yang terkait dengan sendi.

Gangguan ini seringkali terjadi pada orang lanjut usia atau mereka yang cenderung terlalu sering menggunakan sendi tertentu atau menderita cedera signifikan seperti robekan ligamen.

Lalu bagaimana mengatasinya?

Cara terbaik untuk mengatasinya adalah dengan mengurangi stres atau tekanan pada persendian.

Hal ini bisa kita lakukan dengan menjaga berat badan ideal.

Selain menjadi kunci kesehatan tubuh, mengurangi berat badan berlebih juga mampu mengurangi tekanan pada sendi lutut dan ligamen.

Selain itu, sakit lutut yang sering terjadi di malam hari juga bisa diatasi dengan cara berikut:

1. Olahraga dengan tepat

Tekanan pada sendi biasanya terjadi karena efek olahraga berlebihan dan terlalu berat.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved