Berita Lumajang Hari Ini
Permintaan Peti Mati di Masa PPKM Darurat Naik, Perajin di Tulungagung Tak Sanggup Penuhi Demand
Dalam satu hari, perajin peti mati di Tulungagung, Supono, bisa membuat 5-6 peti. Seluruhnya langsung dibeli di hari yang sama untuk penguburan.
Penulis: David Yohanes | Editor: isy
Berita Tulungagung Hari Ini
Reporter: David Yohanes
Editor: Irwan Sy (ISY)
SURYAMALANG.COM | TULUNGAGUNG - Di tengah meningkatnya kasus Covid-19 di Tulungagung, perajin peti mati meraup untung.
Setiap hari jumlah pesanan yang masuk meningkat hingga 500 persen dibanding sebelum terjadi ledakan kasus.
Hal ini diungkapkan Suhajar (61), bagian penjualan peti mati yang dikerjakan kerabatnya, Supono (70) di Dusun Kedung Taman RT4 RW 7, Desa/Kecamatan Kedungwaru.
“Sudah dua minggu ini naik. Berapapun yang ada semua dibeli perorangan dan rumah sakit,” terang Suhajar, Senin (12/7/2021).
Menurut Suhajar, sebelum Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat rata-rata setiap hari hanya laku satu peti mati.
Bahkan sering tidak ada permintaan sama sekali.
Namun sejak dua minggu lalu, permintaan mengalir mengalahkan kapasitas produksi.
“Semua kan dikerjakan manual, tidak menggunakan mesin. Makanya produksinya juga terbatas,” sambung Suhajar.
Dalam satu hari, Supono bisa menghasilkan 5-6 peti mati.
Seluruhnya langsung dibeli di hari yang sama untuk kepentingan penguburan.
Suhajar menjual peti-peti ini seharga Rp 360.000 per buah.
“Untuk ongkos tukangnya langsung dipotong Rp 70.000 per buah. Biasanya pembeli yang mengambil ke sini,” ujarnya.
Peti mati yang dibuat Supono menggunakan bahan baku papan partikel atau MDF.
Semeru Terpantau Alami Erupsi 2 Kali, Hembuskan Material Abu ke Arah Utara |
![]() |
---|
Gunung Semeru Terpantau Kembali Keluarkan 20 Kali Letusan Asap Disertai Suara Gemuruh |
![]() |
---|
Polisi Lumajang Obrak-abrik Balap Liar, Sita 44 Sepeda Motor |
![]() |
---|
Perampok Bank BUMN di Lumajang Beraksi saat Satpam Salat Jumat |
![]() |
---|
Bank BUMN di Lumajang Dirampok, Pelaku Bersenjata Tajam Kuras Uang Puluhan Juta |
![]() |
---|