Sosok Sopir Fortuner Nekat Masuk Jalur Kereta Positif Sabu, Nekat Ajak 8 Orang Bunuh Diri Bersama
Sosok sopir Fortuner nekat masuk jalur kereta positif sabu, nekat ajak 8 orang bunuh diri bersama.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Adrianus Adhi
SURYAMALANG.COM, - Sosok sopir Fortuner masuk jalur kereta ternyata positif sabu sehingga nekat mengajak penumpangnya bunuh diri.
Akibat aksi nekat sopir Fortuner, nyawa delapan orang jadi taruhan selama perjalanan mudik lebaran.
Peristiwa itu berlangsung Rabu (19/4/2023) dini hari ketika pemudik berkendara dari Jambi ke Purworejo, Jawa Tengah.
Dalam perjalanan, sopir yang disewa pemudik bernama Taqwa sengaja membelokkan kendaraannya ke rel kereta api (KA).
Setelah masuk di jalur kereta api, sopir melaju dan menghentikan mobil di tengah jembatan KA wilayah Sumpiuh, Kabupaten Banyumas.
Dari kesaksian Taqwa sambil mengemudikan mobil di jalur kereta api, sopir sempat meneriakkan kalimat yang menantang maut.
"Kata sopir, 'biar mati semua!'," ungkap Taqwa mengutip TribunJateng Rabu, (19/4/23).
Sosok Sopir
Sopir mobil tersebut berinisial CH berusia 27 tahun dan sempat kabur setelah memasukkan Fortuner ke jalur kereta api.
Kasat Reskrim Polresta Banyumas, Kompol Agus Supriyadi mengatakan sopir mobil itu punya pikiran untuk mati bersama para penumpangnya.
Aksi nekat itu disebabkan si sopir berhalusinasi efek penggunaan narkotika jenis sabu yang dipakai sejak hari Senin, 17 April 2023.
"Dari keterangan sopir sendiri yang bersangkutan menggunakan sabu sejak hari Senin 17 April" kata Agus dalam tayangan Kompas TV, Rabu.
"Sampai dengan menuju Purworejo melewati Kecamatan Sumpiuh, memang ada halusinasi yang muncul dari pikiran sopir untuk mati bersama penumpang yang dikendarai," imbuh Agus.
Baca juga: Kronologi Istri Pemudik Ketinggalan di Brebes, Suami Baru Sadar Usai 2 Jam Berkendara Dikira Jatuh
Artikel TribunJateng 'Inilah Sosok CH Sopir Fortuner Terjun ke Rel Kereta Api di Banyumas'.
Munculnya halusinasi ini dibuktikan sebagaimana keterangan saksi yang jadi penumpang.
Fortuner masuk jalur kereta
sosok sopir Fortuner masuk jalur kereta
sopir Fortuner masuk jalur kereta
sopir Fortuner
Fortuner
Jambi
Purworejo
jalur kereta api
Kabupaten Banyumas
suryamalang
| Polemik Ijazah Palsu Jokowi Vs Roy Suryo Cs, Banyak Pakar Kompak Minta Kasus Diakhiri |
|
|---|
| LINK NONTON Drama Korea First Lady Ful Episode 1-12 dengan Sub Indo, Baca Dulu Sinopsisnya |
|
|---|
| Inilah 10 Desa di Kabupaten Nganjuk Jawa Timur Dapat Dana Desa 2025 Tertinggi Capai Rp 1,8 M |
|
|---|
| 40 LINK Twibbon Hari Sumpah Pemuda 2025 Diperingati Besok, Dibuat di HP dan Edit Foto Sesuka Hati |
|
|---|
| Gebrakan Menkeu Purbaya Sewa Hacker Untuk Benahi Pajak, Pakar Peringatkan Soal Gaya Komunikasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Sosok-Sopir-Fortuner-Nekat-Masuk-Jalur-Kereta-Positif-Sabu-Nekat-Ajak-8-Orang-Bunuh-Diri-Bersama.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.