Berita Viral
Siapa Ning Maghrib? Wanita Viral Ngaku Dilamar Anak Kiai Lirboyo Kediri, Kini Minta Maaf Bikin Heboh
Siapa Ning Maghrib? wanita viral ngaku dilamar anak Kiai Lirboyo Kediri, kini minta maaf bikin heboh sering bikin kontroversi.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Sarah Elnyora Rumaropen
SURYAMALANG.COM, - Pertanyaan siapa Ning Maghrib banyak dicari warganet setelah wanita tersebut viral mengaku-ngaku pernah dilamar anak Kiai Lirboyo Kediri.
Kini setelah kabar tersebut heboh, Ning Maghrib menyesali perbuatannya dan meminta maaf kepada warganet.
Bagi yang belum tahu, Ning Maghrib memang dikenal sering membuat kontroversi sampai sering mendapat kecaman dari netizen.
Salah satu kontroversi yang pernah dibuat oleh Ning Maghrib hingga namanya viral adalah mengunggah foto dirinya yang sedang memegang rokok dan tasbih.
Kejadian tersebut langsung memancing berbagai komentar dari warganet.
Dalam setiap postingannya di media sosial, Ning Maghrib kerap kali menampilkan tingkah laku yang kontroversial.
Tidak sejalan dengan citra sosok Ning yang biasanya dikenal.
Ning Maghrib juga sering membuat pengakuan-pengakuan kontroversial salah satunya mengklaim dirinya sebagai seorang Ning (gelar yang biasa diberikan kepada putri dari tokoh agama).
Selain itu, pengakuan dirinya pernah dilamar oleh salah satu putra mahkota dari Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri juga menghebohkan.

Baca juga: Nasib Adik Via Vallen Dilaporkan ke Polisi Buntut Rumah di Sidoarjo Digeruduk, Keluarga Disebut Acuh
Ning Maghrib sering menyebut dirinya sebagai pasangan dari Cak Abid Lirboyo tetapi hal tersebut tidak pernah dikonfirmasi oleh Cak Abid sendiri.
Tak hanya itu, Ning Maghrib juga menciptakan kontroversi dengan kedatangannya ke pernikahan Ning Naylu, putri dari Gus Kautsar, Pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah Ploso.
Ning Maghrib disebut-sebut datang tanpa mendapat undangan resmi bahkan sempat berfoto bersama tamu-tamu VIP di acara tersebut.
Lalu siapa Ning Maghrib sebenarnya?
Nama Ning Maghrib bukan nama asli wanita tersebut.
Panggilan itu muncul disebabkan oleh rentetan kontroversi dan kebingungan akan identitasnya.
Sampai kemudian nama Ning Maghrib pun dipakai untuk mengidentifikasi perempuan tersebut.
Meski sering tampil di media sosial, berbagai video yang menampilkan Ning Maghrib tidak pernah diunggah melalui akun resmi miliknya.

Artikel TribunJateng.com 'Sosok Ning Maghrib Viral di TikTok, Benarkah Dilamar Anak Kiai Lirboyo Kediri?'.
Baca juga: Sosok Rendra Kresna Eks Bupati Malang Bebas Bersyarat Kasus Korupsi Suap dan Gratifikasi 7,5 Miliar
Kendati demikian ada pihak yang mengklaim jika Ning Maghrib sebenarnya memiliki nama Avita.
Informasi ini disampaikan oleh seorang pengguna X dengan akun bernama casperjul_.
Sebagaimana saat Ning Maghrib membacakan surat permintaan maaf kepada anak Kiai Lirboyo Kediri, wanita itu juga mengaku nama lengkapnya adalah Avita Latif.
Selain itu, Ning Maghrib merupakan seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi.
Ning Maghrib berasal dari Dusun Joho RT 8 RW 2 Desa Joho Kecamatan Wates Kabupaten Kediri.
Sementara itu, Ning Maghrib juga dikenal pernah terlihat menghadiri sebuah kajian di salah satu kafe di Bojonegoro.
Saat pertemuan tersebut, Ning Maghrib memperkenalkan diri dengan nama lengkap Avita Latifatul Munawaroh, meskipun dengan nada bercanda.
Permintaan Maaf Kepada Anak Kiai Lirboyo
Gara-gara pengakuannya yang kontroversial, Ning Maghrib kemudian memberikan klarifikasi sekaligus menarik pernyataannya pernah dilamar anak Kiai Lirboyo.
Atas nama Avita Latif, Ning Maghrib mengaku menyesali perbuatannya.
"Menyatakan bahwa saya Avita Latif memohon maaf yang sebesar-besarnya bahwasannya saya telah melakukan tindakan yang ceroboh di sosmed yang telah mempermalukan nama baik Pondok Pesantren Lirboyo dan juga para dzurriyah terutama kepada Kak Abaya, Gus Abdullah Kafa" ungkap Ning Maghrib.

"Dengan ini apabila saya Avita Latif mengulangi hal tersebut maka saya siap menanggung konsekuensinya" ujar Ning Maghrib.
"Konsekuensi yang telah disepakati atau ke jalur hukum" imbuh Ning Maghrib.
"Demikian dari saya, kurang lebihnya saya mohon maaf" tutup Ning Maghrib.
Ikuti berita lainnya di News Google >> SURYAMALANG.COM.
Ikuti saluran SURYA MALANG di >>>>> WhatsApp
siapa Ning Maghrib
Ning Maghrib
anak Kiai Lirboyo Kediri
Kiai Lirboyo Kediri
Kiai Lirboyo
Kediri
Lirboyo Kediri
berita viral
ViralLokal
suryamalang
VIRAL Curhat Toni Permana Pengusaha Paving Block Tak Didukung Pemerintah, Dedi Mulyani Turun Tangan |
![]() |
---|
Momen Kapolri Tak Disalami SBY saat HUT TNI, Demokrat: Masak Disengaja, Tak Beri Hormat Dulu |
![]() |
---|
Siapa Sosok 'Bjorka' Hacker Viral Jual 4,9 Juta Data Nasabah Bank? Ternyata Tak Lulus SMK |
![]() |
---|
AKP Sutioso Berlinang Air Mata Cerita Pasutri Jalan Kaki Gendong Jasad Bayi karena Diusir Mertua |
![]() |
---|
6 FAKTA Guru Injak Siswa SMA di Boyolali Gegara Tidur di Kelas: Sosoknya Santun, Korban Anak Yatim |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.