Nasib Rumah Dipakai Syuting Horor Gak Laku Dijual, Pemilik Marah Laporkan Para YouTuber, Emas Raib
Nasib rumah dipakai syuting horor gak laku dijual, pemilik marah laporkan para Youtuber masuk tanpa izin dan perhiasan emasnya raib.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Sarah Elnyora Rumaropen
SURYAMALANG.COM, - Nasib rumah dipakai syuting horor kini gak laku dijual membuat pemiliknya marah dan memutuskan untuk lapor polisi.
Pemilik rumah tidak terima, rumah yang dipakai syuting konten horor oleh para YouTuber dan TikTokers tersebut dimasuki tanpa izin.
Bahkan pemilik rumah juga kehilangan perhiasan emas dan sejumlah barang berharga lain serta mendapati huniannya itu dibobol paksa.
Rumah yang dipakai untuk syuting horor tersebut terletak di Jalan Abdurrahman Saleh, Kota Semarang.
Baca juga: Kesaksian Mbah Euis Pemandi Jenazah Vina Bantah Ada Luka Tusuk, Sebut Polisi Bohong Berani Sumpah

Anak pemilik rumah, AH, mengaku konten yang dibuat para Youtuber tidak benar dan merugikan dirinya.
AH menjelaskan rumah yang sedang dijual itu kini tidak diminati pembeli setelah tersebarnya konten horor.
"Gara-gara konten horor di rumah saya itu delapan calon pembeli mundur. Saya baru tahu ada yang buat konten itu Mei," kata AH melalui sambungan telepon, Senin (22/7/2024) melansir Kompas.com (grup suryamalang).
AH dan keluarga meninggalkan rumahnya sekitar enam bulan lalu dengan kondisi barang berharga masih tersimpan di sana.
Saat AH kembali mengecek rumahnya pada bulan Mei, dia mendapati rumahnya berantakan yang diduga ulah para kreator konten.
"Kondisi pas ditinggal dalam keadaan aman. Pas saya cek rumah sudah berantakan, ada sisa dupa di sana," ungkap AH.
Tak hanya itu, setelah mengecek rumahnya, AH mengaku kehilangan perhiasan emas sebanyak 28 gram, televisi 62 inci, dan 9 unit pendingin ruangan atau air conditioner (AC).
Bahkan, AH menyebut ada tulisan "dijual" yang lepas dan juga gembok dijebol.

AH juga melihat ada kreator konten yang memasuki rumahnya melalui jendela dan terekam dalam video horor yang dipublikasikan di media sosial.
"Padahal, sudah jelas ada tulisan rumah dijual dan dijebol gemboknya, vandalisme," ujar AH.
Dalam konten yang dibuat para Youtuber dan Tiktokers itu terlihat perhiasan milik orang tuanya dipamerkan kepada penonton.
Lalu, mereka menyebut rumah yang dijarah tanpa izin ialah rumah sultan Arab dalam video tersebut.
rumah dipakai syuting horor
syuting konten horor
konten horor
perhiasan emas
YouTuber
TikTokers
suryamalang
Penyebab Tutut Soeharto Gugat Menkeu di PTUN Jakarta, Purbaya Kena Getah Keputusan Sri Mulyani |
![]() |
---|
Kronologi Aiptu Rajamuddin Biarkan Anak Hajar Wakasek di Ruang BK hingga Propam Turun Tangan |
![]() |
---|
Jadwal Tayang Drama Korea Genie Make a Wish Dibintangi Kim Woo Bin dan Suzy, Tonton Trailernya |
![]() |
---|
Inilah 10 Desa di Kabupaten Tanjung Jabung Timur Jambi Dapat Dana Desa 2025 Tertinggi Capai Rp 1,3 M |
![]() |
---|
KABAR Tutut Soeharto Gugat Kemenkeu Tak Lama Sejak Purbaya Jabat Menkeu Gantikan Sri Mulyani |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.