Koperasi Penjelmaan Ekonomi Kerakyatan
Tanggal 12 Juli dijadikan peringatan hari koperasi sebab pada 12 Juli 1927, atau 98 tahun yang lalu kongres pertama koperasi dilaksanakan.
Oleh : Said Abdullah, Ketua Dewas Dekopin
SURYAMALANG.COM - Hari ini, 12 Juli 2025, kita memperingatinya sebagai hari koperasi nasional.
Tanggal 12 Juli kita jadikan peringatan hari koperasi sebab pada 12 Juli 1927, atau 98 tahun yang lalu kongres pertama koperasi dilaksanakan.
Masa itu memang masih era Hindia Belanda.
Sedianya kongres akan dilaksanakan di Bandung, namun karena faktor keamanan dipindahkan ke Tasikmalaya.
Koperasi tumbuh sejalan dengan gerakan nasional. Dr Mohammad Hatta, Proklamator sakaligus Wakil Presiden pertama menjadikan koperasi sebagai gerakan ekonomi.
Koperasi menjadi salah satu pilar penting pikiran beliau.
Kiprahnya yang besar terhadap koperasi itulah yang membuat beliau di angkat sebagai Bapak Koperasi Indonesia.
Kita segarkan kembali pikiran pikiran beliau tentang koperasi, antara lain;
1. Koperasi sebagai usaha rakyat. Koperasi tumbuh dari semangat rakyat menghimpun diri dalam kegiatan ekonomi secara mandiri.
Koperasi sebagai kumpulan rakyat menghimpun modal, namun kedudukan anggota koperasi setara, tidak dibedakan berdasarkan jumlah setoran modal seperti layaknya perseroan.
Dari Modal yang terkumpul, koperasi membangun usaha yang minimal melayani anggotanya sendiri.
2. Koperasi menjadi sarana pendidikan rakyat dan berhimpun, bukan semata urusan ekonomi, tetapi juga pengembangan diri melalui berbagai kegiatan pendidikan, dan membangun bonding komunal, untuk mewujudkan gerakan gerakan perubahan sosial lebih luas.
3. Koperasi sebagai agen dan pilar pembangunan.
Dengan meluasnya gerakan koperasi, maka kegiatan ekonomi juga akan meluas.
Modal yang terkumpul semakin besar, namun dimiliki banyak orang, sehingga koperasi menggerakan ekonomi lebih besar, namun kepemilikannya tidak disegelintir orang. Dengan demikian usaha koperasi mengurangi kesenjangan sosial.
| Said Abdullah: Kedatangan Ibu Ketum PDIP di Blitar Perkuat Soliditas Internal dan Politik LN |
|
|---|
| Menteri Koperasi Segera Bangun Insfratruktur untuk Dukung Koperasi Merah Putih, 1000 Lahan Disiapkan |
|
|---|
| Menkop Ferry Juliantono Dorong Koperasi Berbasis Masjid Menjadi Bagian Penguatan Ekonomi Kerakyatan |
|
|---|
| Eksistensi Santri dalam Menjawab Tantangan Modernitas |
|
|---|
| Latih 17 Ribu Pengurus dan Rekrut 837 Business Assistant jadi Strategi Koperasi Merah Putih di Jatim |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/Ketua-Banggar-DPR-RI-Said-Abdullah-Imbau-Otoritas-Bursa-Tak-Perlu-Over-Reaction-Tetap-Tenang.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.