UPDATE Klasemen Piala Dunia U17: Penyebab Indonesia Kalah dari Zambia dan Maaf Evandra Florasta
Update klasemen Piala Dunia U17: penyebab Indonesia kalah dari Zambia dan maaf Evandra Florasta, bongkar ucapan pelatih di ruang ganti.
Penulis: Sarah Elnyora | Editor: Sarah Elnyora Rumaropen
SURYAMALANG.COM, - Perjuangan Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia U-17 2025 masih panjang, setelah pertandingan pertama berakhir dengan kekalahan 3-1 atas Zambia pada Rabu (5/11/2025) dini hari WIB.
Duel Timnas Indonesia U17 melawan Zambia berlangsung pada matchday perdana Grup H di Aspire Zone (pitch 7), Al Rayyan, Doha, Qatar.
Setelah kalah, posisi Timnas Indonesia di klasemen sementara Grup H Piala Dunia U17 2025 berada di peringkat ke-3 tanpa poin.
Sementara Brasil memimpin klasemen dengan tiga poin dan Zambia di posisi kedua dengan poin yang sama.
Baca juga: PSSI Beri Bocoran Calon Pelatih Timnas Indonesia Senior, Suporter Diminta untuk Bersabar
Di posisi juru kunci dihuni oleh Honduras yang tidak memiliki poin karena kalah dari Brasil 0-7 pada matchday pertama.
Selanjutnya, Timnas Indonesia U17 akan melawan Brasil di Aspire Zone pada Jumat, 7 November 2025.
Berikut update klasemen Grup H Piala Dunia U17 2025
1. Brasil 1 | 1 | 0 | 0 | 7 | 0 | 7 | 3 poin
2. Zambia 1 | 1 | 0 | 0 | 3 | 1 | 2 | 3 poin
3. Timnas U17 Indonesia 1 | 0 | 0 | 1 | 1 | 3 | -2 | 0 poin
4. Honduras 1 | 0 | 0 | 1 | 0 | 7 | -7 | 0 poin
Ket: Tim, jumlah laga, menang, imbang, kalah, cetak gol, kebobolan, akumulasi gol, poin
Penyebab Kekalahan Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia U17, Nova Arianto membeberkan penyebab timnya kalah dari Zambia.
Dalam pertandingan itu, Timnas Indonesia U17 unggul lebih dulu pada menit ke-12 melalui gol Zahaby Gholy.
Zambia menyamakan kedudukan pada menit ke-35 lewat gol Abel Nyirongo.
Timnas Indonesia U17
Timnas Indonesia
Piala Dunia U17 2025
Piala Dunia
Evandra Florasta
Nova Arianto
SURYAMALANG.COM
| Drama Raisa-Hamish: Hotman Paris Sentil Sabrina Alatas Soal Pria Bokek, Alasan Tak Ada Klarifikasi |
|
|---|
| Prakiraan Cuaca Malang-Kota Batu Hari Ini Rabu 5 November 2025: Waspada Petir dan Hujan Merata |
|
|---|
| Berita Arema FC Hari Ini Populer: Rekor Tandang Perkasa Modal Lawan Persija, Beban Kanjuruhan Momok |
|
|---|
| Harga Tiket Arema FC Vs Persija di Kanjuruhan Semua Kategori Termasuk Bundling, Rilis Lebih Awal |
|
|---|
| Aksi Kiper Ernando Ari dapat Pujian dari Pelatih Eduardo Perez, Selanjutnya Persebaya Dijamu Persik |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/UPDATE-Klasemen-Piala-Dunia-U17-Penyebab-Indonesia-Kalah-dari-Zambia-dan-Maaf-Evandra-Florasta.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.