Malang Raya
Jembatan Rel Kereta Api Embong Brantas, Malang Naik Satu Jengkal Usai Ditabrak Truk
Jembatan kereta api yang terletak di kawasan Embong Brantas, Kota Malang ditabrak truk kontainer pada Senin (30/10/2017) sore ini.
Baca: Manajemen Arema FC Bocorkan Komposisi Tim Musim Depan, Aremania Ada Usulan Nama Pemain?
Ternyata malah melewati jembatan rel yang berada di sisi utara pilar penyangga jembatan rel tersebut.
Padahal di rel itu tertulis bahwa kendaraan yang boleh melintas hanya kendaraan dengan tinggi maksimal 4 meter yang lebih tinggi dari muatan truk.
Akibatnya, truk kontainer itu menabrak satu sisi bawah jembatan rel KA. Rel di sisi timur terangkat.
Jembatan rel itupun miring setelah terangkat sekitar sejengkal lebih telapak tangan orang dewasa.
Saat ini proses perbaikan Jembatan rel kereta api yang terletak di kawasan Embong Brantas, Kota Malang masih berlangsung.
Sementara, truk kontainer itu langsung diamankan polisi.
Akibat kerusakan ini perjalanan tiga kereta api terganggu.
Ketiga Kereta api itu adalah Malioboro (Yogyakarta - Malang), Tawangalun (Kota Lama - Banyuwangi Baru), dan Malabar (Malang - Bandung).
(Sri Wahyunik/Adrianus Adhi/Surya Malang)