Kota Batu
NgoPi SaberS Pungli #63 bersama Tim Penggerak PKK dan Para Penggiat Lingkungan Kota Batu
SaberS Pungli menerbitkan resolusi bahwa 2019 akan diisi dengan langkah maju dalam melestarikan lingkungan.
Penulis: Benni Indo | Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM, KOTA BATU - Sapu Bersih Sampah, Nyemplung Kali (SaberS Pungli) menerbitkan resolusi bahwa 2019 akan diisi dengan langkah maju dalam melestarikan lingkungan.
Makanya SaberS Pungli mengajak Tim Penggerak PKK dan para penggiat lingkungan hidup Kota Batu Ngobrol Penuh Inspirasi (NgoPi) di kediaman Wakil Wali Kota Batu, Minggu (6/1/2019).
“NgoPi dalam rangkaian SaberS Pungli #63 ini untuk meningkatkan kesadaran.”
“Dari pemaparan Tim SaberS Pungli, ada tujuh capaian yang semuanya sudah terlaksana pada 2018,” ujar Herman Aga, penggagas SaberS Pungli kepada SURYAMALANG.COM, Senin (7/1/2019).
Gerakan ini mampir di sungai hampir di seluruh desa dan kelurahan di Kota Batu.
“Di antara potret lingkungan sungai hari ini adalah kami mengangkat sekitar 3-4 ton sampah sungai pada aksi setiap minggunya,” jelasnya.
Sekitar sepertiga sampah sungai tersebut adalah diaper, dan pembalut.
Melalui diskusi dengan para ibu-ibu PKK, Herman berharap gerakan positif SaberS Pungli bisa mendapat dukungan sampai masyarakat bisa menjaga sungai di Kota Batu.
