Berita Malang Hari Ini
Info Mudik dan Titik Penyekatan di Malang: Titik Penyekatan Mulai Diperketat, Warga Curi Start Mudik
Berikut rangkuman update info mudik dan titik penyekatan di Malang Raya dan sekitarnya. Diantaranya Polresta Malang Kota mulai perketat penyekatan.
Penulis: Ratih Fardiyah | Editor: Dyan Rekohadi
Kendati Pemkab Malang belum mengeluarkan kebijakan pemberian bantuan perusahaan transportasi, Didik meminta Dinas Perhubungan Kabupaten Malang melakukan pendataan pekerja angkutan umum AKDP.
"Karena nasib mereka harus kira pikirkan," tutup Didik.
2. BREAKING NEWS - Curi Start Mudik, Ribuan Orang Padati Bandara Juanda, Penumpang : Saya Pulkam
Sejak pagi hari hingga malam hari ini, Minggu (2/5/2021) Bandara Juanda terpantau dipadati puluhan ribu para penumpang.
Berdasarkan pemantauan SURYAMALANG.COM, para penumpang itu terdiri dari penumpang keberangkatan dan kedatangan.
Adapun untuk data hari ini Minggu (2/5/2021), sejak pagi hari hingga pukul 20.00 WIB, Bandara Juanda memberikan informasi bahwa jumlah penumpang keberangkatan mencapai 6 ribu lebih.
"Untuk data hari ini hingga pukul 20.00 penumpang yang melakukan keberangkatan penerbangan ada sebanyak 6.642 penumpang," ujar Humas PT Angkasa Pura I Juanda, Yuristo Ardi Hanggoro kepada SURYAMALANG.COM, Minggu (2/5/21).
Sementara untuk jumlah penumpang yang datang mencapai 10.482.
"Jadi total jumlah penumpang (kedatangan dan keberangkatan) hingga pukul 20.00 mencapai 17.294 penumpang," jelasnya.
Kendati total jumlah penumpang hari ini mencapai belasan ribu, lanjut Yuristo, jumlah ini tergolong normal alias bukan karena mendekati adanya larangan mudik.
"Pasalnya, dari awal tahun, tren jumlah penumpang saat memasuki akhir pekan memang berjumlah kisaran segitu."
"Apalagi untuk yang hari ini kan yang banyak penumpang kedatangan bukan keberangkatan," imbuhnya.
Sementara itu, satu di antara ribuan penumpang asal Surabaya yang akan melakukan perjalanan penerbangan ke Jakarta, Yuni (23), mengatakan ke Jakarta dalam rangka pulang kampung (pulkam), bukan mudik.
"Jadi memang saya tinggal di Surabaya sudah bertahun-tahun dan di sini kerja. Ke Jakarta pulang kerumah orang tua mas," ujar Yuni.
3. Titik penyekatan diperketat H-5 lebaran
Polresta Malang Kota perketat pemantauan di Exit Tol Madyopuro lima hari jelang masa peniadaan mudik Lebaran 2021, Sabtu (1/5/2021).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/suryamalang/foto/bank/originals/ilustrasi-pengecekan-pos-penyekatan-mudik-lebaran-2021-oleh-tni-polri.jpg)