Berita Viral

Hotman Paris Heran Pria Kalungkan Bendera Merah Putih ke Leher Anjing Jadi Tersangka: Negeri Aneh

Pengacara kondang Hotman Paris heran dengan kasus pria kalungkan bendera merah putih ke leher anjing jadi tersangka dan ditahan polisi. 

Penulis: Frida Anjani | Editor: Eko Darmoko
Instagram
Hotman Paris Heran Pria Kalungkan Bendera Merah Putih ke Leher Anjing Jadi Tersangka 

Hotman Paris juga meminta Kapolda dan Kapolres yang membawahi daerah Bengkalis untuk mempertimbangkan dimana unsur pidana kasus yang menimpa RH sebelumnya.

Hotman Paris Heran Pria Kalungkan Bendera Merah Putih ke Leher Anjing Jadi Tersangka
Hotman Paris Heran Pria Kalungkan Bendera Merah Putih ke Leher Anjing Jadi Tersangka (Instagram)

Baca juga: Kronologi Pria Kunci Diri di Kamar Mandi Bikin Panik, Damkar Sampai Turun Tangan, Diduga Depresi

Unggahan Hotman Paris itu pun menuai banyak komentar dari netizen yang mendukung sang pengacara kondang.

"Padahal banyak yang jualan kalung bendera merah putih untuk hewan.. apa salahnya si ikut memeriahkan dan kalungkan ke doggy? Doggy kan peliharaan yang sangat umum tolong turun tangan bang Hotman"

"Menurut saya intention owner doggy nya positif, utk menyambut 17 Agustus Bagi animal lovers, hewan adalah sahabat & keluarga.. semoga kasus ini tidak memecahkan pertemanan antar sesama pecinta hewan"

"Ayam anak ku dikasi kalung pita merah putih itu adalah pet kesayangan nya ayam dioelihara sejak bayi ,, sepeda ku juga aku kasi pita merah outih cuma senang aja gak ada maksud apa2 ternyata gak boleh ya"

"Di guguk gak boleh. Trus kalo di kucing gimana? Kan sama" Hewan. Ada bnyak tuh aq liat di tiktok. Tapi kok gak di proses?"

"Hukum di Indonesia semakin aneh. Kalau kalungin di leher kucing, juga ditetapkan sbg tersangka?"

"Terima kasih tulang sudah bantu up, bantuin tulang kasian"

"Negeri ini makin aneh."

Peristiwa ini terjadi di Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Riau.

Diketahui pelaku yang berinisial RH ini merupakan karyawan PT SAS Kabupaten Bengkalis, Riau.

Perekam juga menunjukkan sosok pelaku yang memasangkan bendera ke anjing.

"Masak dianggap sepele (bendera merah putih dipasang ke leher anjing)," kata perekam video.

Pelaku dalam video tersebut terlihat santai saja, seakan menganggap hal itu biasa.

Terkait peristiwa itu, Kapolres Bengkalis, AKBP Setyo Bimo Anggoro menyebut, pihaknya sudah mengamankan pelaku.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved