Berita Kota Batu Hari Ini

Pohon Tumbang Timpa Kandang Warga di Junwatu, Desa Junrejo, Kota Batu

Pohon tumbang menimpa kandang ternak milik warga di Jalan Diponegoro, Dusun Junwatu, Desa Junrejo Kecamatan Junrejo, Kota Batu.

Penulis: Dya Ayu | Editor: Yuli A
Pusdalops
Petugas saat membersihkan pohon yang menimpa kandang ternak milik warga di Kota Batu. 

SURYAMALANG.COM, BATU - Pohon tumbang menimpa kandang ternak milik warga di Jalan Diponegoro, Dusun Junwatu, Desa Junrejo Kecamatan Junrejo, Kota Batu pada Selasa (20/2/2024) sore pukul 16.00 Wib.

Menurut Kepala Pelaksana BPBD Kota Batu, Agung Sedayu pohon yang tumbang jenis waru berdiameter 20 centimeter dan tinggi 8 meter. 

 


“Karena kondisi pohon mengalami pelapukan dan sudah mati akhirnya tumbang dan menimpa kandang milik salah satu warga,” kata Agung Sedayu, Selasa (20/2/2024).

 


Beruntung tak ada korban luka maupun korban jiwa dalam kejadian itu. Atap kandang hanya mengalami kerusakan akibat terkena pohon.

 


“Begitu mendapat laporan kami langsung melakukan pembersihan dan pemotongan material pohon,” jelasnya.

 


Selain itu Agung juga mengimbau pada masyarakat agar berhati-hati saat musim penghujan dan cuaca ekstrem karena dikhawatirkan terjadi pohon tumbang serta kejadian bencana lainnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved