Jalan Penghubung Desa Jintel-Desa Kedungpadang Nganjuk Ambles, Bupati Kang Marhaen Janji Tangani
Jalan penghubung antara Desa Jintel dan Desa Kedungpadang, Kecamatan Rejoso, Nganjuk, ambles dengan kedalaman 1,5 meter, dan panjang jalan 50 meter
Penulis: Danendra Kusuma | Editor: Dyan Rekohadi
SURYAMALANG.COM, NGANJUK - Jalan penghubung antara Desa Jintel dan Desa Kedungpadang, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk, ambles akibat gerusan air sungai seiring turunnya hujan deras.
Jalan itu ambles dengan kedalaman 1,5 meter.
Total panjang jalan yang rusak sekira 50 meter.
Bupati Nganjuk, Marhaen Djumadi pun tuntas menilik kondisi jalan tersebut, Kamis (15/5/2025).
Kang Marhaen -sapaan Bupati Nganjuk-, mengatakan pihaknya akan menangani jalan penghubung antara Desa Jintel dan Desa Kedungpadang yang ambles.
Untuk sementara, penanganan akan dilakukan dengan membuat jalan alternatif.
Mobilitas warga menjadi fokus penanganan awal.
"Kami buat jalan alternatif terlebih dulu supaya aktivitas warga tak terhenti," katanya, Kamis (15/5/2025).
Kang Marhaen mengungkapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk segera menyusun Rencana Aksi Tanggap (RAT) bencana sebagai langkah awal penanganan.
Ia menyebut, RAT ditargetkan tuntas hari ini.
"Kemudian kami siapkan solusi sementara seperti pemasangan bronjong trap," terangnya.
Dia menambahkan solusi sementara tersebut disiapkan karena kejadian ini termasuk bencana alam.
Meski demikian, Pemkab Nganjuk juga merancang rencana jangka panjang.
Salah satunya, perlu pengamanan permanen berupa pagar penahan dinding sungai agar kerusakan serupa tidak terulang.
"Kami mohon kesabaran dan doa seluruh warga. Kami akan berupaya maksimal hingga jalur ini segera dapat digunakan kembali," jelasnya. (nen)
| Polres Nganjuk Ringkus Maling Honda Supra Fit Beserta Penadah Barang Curian |
|
|---|
| Viral Bapak dan Anak Asal Iran Ketahuan Nyuri di Nganjuk, Kantor Imigrasi Kediri Lakukan Deportasi |
|
|---|
| Jalan Penghubung Antardesa di Singosari Ambles Akibat Aliran Sungai Tersumbat Sampah |
|
|---|
| Tenda BPBD Kabupaten Nganjuk jadi Kelas Darurat di SDN II Jatigreges, Atap Ruang Kelas Ambruk |
|
|---|
| Inilah 10 Desa di Kabupaten Nganjuk Jawa Timur Dapat Dana Desa 2025 Tertinggi Capai Rp 1,8 M |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.