Berita Malang Hari Ini

Detail Pengakuan Tiga Pembunuh Mahasiswa Unitri Malang asal NTT, Krisnael Murri

PEMBUNUH KRISNAEL MURRI: Yeremias Sigibertus Maya alias Yeri (30), Jonio Fernandes alias Jofer (34), Remigius Mario Bere Seran alias Rendi (23).

Penulis: Luluul Isnainiyah | Editor: Yuli A
purwanto
PEMBUNUH KRISNAEL MURRI: Yeremias Sigibertus Maya alias Yeri (30), Jonio Fernandes alias Jofer (34), Remigius Mario Bere Seran alias Rendi (23). 

Pada saat kejadian, Rendi sempat meneriaki korban dan menghampirinya. Kemudian, Rendi mendatangi Krisnael dan memukulnya mengenai kepala sebelah kanan. 

"Korban bahkan sempat membalas pukulan yang dilakukan oleh Rendi," katanya. 

Setelah itu, terjadi pengeroyokan yang dilakukan ketiga pelaku lainnya dengan cara memukul korban.

Sedangkan Jofer menusuk tubuh korban menggunakan samurai 50 centimeter. 

Senjata itu milik Yeri yang sudah ia bawa dari kontrakannya yang berada di Gresik.

"Usai ditusuk, korban sempat melarikan diri ke arah pinggir Jalan Raya Karya Wiguna, Desa Tegalgondo, tidak jauh dari kafe tersebut. Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia," imbuhnya. 

Usai mengeroyok dan membunuh, para pelaku kemudian melarikan diri. 

Baca juga: Inilah Tampang Pembunuh Krisnael Murri di Malang, Ada yang Tega Tusukkan Samurai

AKIBAT MIRAS - Yeremias Sigibertus Maya alias Yeri (30) (kiri), Jonio Fernandes alias Jofer (34) (tengah), Remigius Mario Bere Seran alias Rendi (23) (kanan), tersangka pembunuh Krisnael Murri (23), mahasiswa Universitas Tribuana Tunggadewi Malang asal Nusa Tenggara Timur (NTT). 
Krisnael Murri dikeroyok di Kedai Kampung Kopi Café Komend, Desa Tegalgondo Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Sabtu 24 Juni 2023.
AKIBAT MIRAS - Yeremias Sigibertus Maya alias Yeri (30) (kiri), Jonio Fernandes alias Jofer (34) (tengah), Remigius Mario Bere Seran alias Rendi (23) (kanan), tersangka pembunuh Krisnael Murri (23), mahasiswa Universitas Tribuana Tunggadewi Malang asal Nusa Tenggara Timur (NTT). Krisnael Murri dikeroyok di Kedai Kampung Kopi Café Komend, Desa Tegalgondo Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Sabtu 24 Juni 2023. (purwanto)

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved